Connect With Us

Libur Tahun Baru Berakhir, Bandara Soekarno-Hatta Mulai Padat

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 3 Januari 2014 | 20:30

Penumpang Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta Mulai Padat (Dens Bagoes Irawan / TangerangNews)


TANGERANG-Menjelang berakhirnya musim liburan akhir tahun baru dan liburan sekolah, para penumpang mulai memadati Bandara Soekarno-Hatta Jumat (3/1).  Diprediksikan pada  Sabtu 4 Januari 2014  akan terjadi lonjakan penumpang yang datang usai liburan akhir tahun.


Asisten OIC Terminal I Daisy Yuliana mengatakan, sebenarnya mulai kemarin para penumpang mulai memadati Bandara Soekarno-Hatta.
" Menurut laporan yang kami terima dilapangan, para penumpang mulai memadati terminal 1 sejak pagi hingga sore tadi,” ujar  Daisy Jumat (3/1) di kantornya.

Menurut informasi yang diterima dari petugas di lapangan, Daisy menjelaskan, sejak Kamis (2/1) kemarin para pengguna jasa sudah memenuhi terminal 1.  Banyak para penumpang melakukan antrean di depan loket tiket.  
"Mulai Kamis (2/1) malam penumpang sudah memadati terminal 1. Sampai pukul 05.00 tadi penumpang sangat ramai, sehingga pihak keamanan yang kami miliki harus fokus dengan situasi yang ada untuk mencegah hal-hak yang diinginkan," tambah Daisy.

Dari data yang diterimanya jumlah penumpang pada Kamis (2/1) kemarin mencapai angka 39.088 orang untuk kedatangan domestik dan internasional. Sementara untuk penumpang yang berangkat sekitar 36.843 orang.
" Jika dibandingkan dengan hari ini frekuensi penumpang sedikit menurun. Namun, masih terlihat memadati Bandara Soekarno-Hatta," tambahnya.
KAB. TANGERANG
Tahun 2026 Kuota Beasiswa S1 di Kabupaten Tangerang 650 Penerima 

Tahun 2026 Kuota Beasiswa S1 di Kabupaten Tangerang 650 Penerima 

Selasa, 25 November 2025 | 12:45

Pemerintah Kabupaten Tangerang resmi menambah kuota beasiswa S1 secara signifikan pada tahun anggaran 2026 sebagai bentuk komitmen meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM).

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

KOTA TANGERANG
Sopir Taksi Online Pakai Sabu Sebelum Perkosa Penumpang Wanita di Tol Kunciran

Sopir Taksi Online Pakai Sabu Sebelum Perkosa Penumpang Wanita di Tol Kunciran

Selasa, 25 November 2025 | 14:34

Sopir taksi online inisial FG, 49, yang memperkosa penumpang wanitanya di Tol Kunciran-Cengkareng ternyata dalam pengaruh narkotika jenis sabu.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill