Connect With Us

Sabu Rp12 Miliar Gagal diselundupkan

Denny Bagus Irawan | Kamis, 25 September 2014 | 15:33

foto Tersangka (Dira Derby / TangerangNews)

 
TANGERANG-Petugas Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta dibantu petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Polres Metro Bandara Soekarno-Hatta berhasil menggagalkan upaya penyelundupan sabu sebanyak  8.943 gram atau sambil 9 Kg senilai Rp12 miliar. 
 
Sabu tersebut didapat dalam dua minggu belakangan, sejak Jumat (5/9/2014) hingga Sabtu (13/09/2014). 
 
Penggagalan pertama terjadi pada Jumat 5 September, di Terminal 2D Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 11.00 WIB. 
 
Adapun barang bukti sebanyak 5.046 gram dengan tersangka sebanyak lima orang. MN,24, NR,26, WN perempuan Malaysia penumpang Malaysia Airlnes. Tiga orang lainnya, yakni laki-laki WNI, AM,41, AS,22 dan NA,23.
 
"Sabu tersebut disembunyikan di dalam 631 cream kosmetik," ujar Kepala Kantor Bea dan Cukai Soekarno-Hatta, Okto Irianto, Kamis (25/09/2014). 
 
Total barang bukti tersebut senilai Rp6,8 miliar. Kasus kedua juga terjadi pada Jumat 5 September 13.00 WIB. Sabu senilai 812 gram yang dikirim dari Malaysia dengan tujuan Pluit, Jakarta Utara. 
 
"Kasus kedua ditangkap seorang perempuan WNI berinisial V, 30 tahun dan dua orang laki-laki WNI berinisial FD,23 tahun dan M,31, tahun," ujar Okto. 
Barang bukti tersebut senilai Rp1 miliar.
 
 Sedangkan kasus ketiga terjadi pada Minggu 7 September 2014 sekitar pukul 11.00 WIB melalui kantor pos Bandara Soekarno-Hatta, dari Thailand, tujuan Ciledug-Kota Tangerang. 
 
"Jumlah tersangka sebanyak lima orang, salah satu tersangka seorang WNI ET,52 tahun. Estimasi nilai sabu Rp307 juta. Sabu seberat 228 gram," katanya. 
 
Kasus keempat Jumat 12 September 2014 sekitar pukul 13.00 WIB. Sabu dikirim melalui jasa titipan asal India, dengan tujuan Kebon Jeruk, Jakarta Barat. 
 
"Sabu seberat 1.480 gram bernilai Rp1,9 miliar tersebut dimiliki oleh tiga orang tersangka. Masing-masing adalah LF,30 tahun, S,34 tahun dan R,34 tahun," ujarnya. 
 
Kasus terakhir terjadi pada Sabtu 13 September 2014 sekitar pukul 16.00 WIB. Barang bukti 1.377 gram disembunyikan dalam 102 kapsul dengan cara ditelan. 
 
" Sabu ditelan oleh tersangka lak-laki berinisial KE,34 WN Kenya eks penumpang Etihad Airways. Setelah kita curigai kita rongent. Hasilnya benar terdapat sabu senilai Rp1,8 miliar," katanya. 
 
 
 
WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill