Connect With Us

Garuda Indonesia dan Citilink Tambah Ribuan Kursi dan Extra Flight untuk Natal Tahun Baru 2016

Dena Perdana | Jumat, 18 Desember 2015 | 17:19

Ilustrasi Pesawat Garuda Indonesia (Sumber Google / TangerangNews)

TANGERANG - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan Citilink menambah jumlah penerbangan ke beberapa tempat dan kursi tambahan menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2016.

Untuk Garuda Indonesia, manajemen menambah sekitar 11.000 kursi untuk mengantisipasi adanya lonjakan penumpang. Tambahan kursi atau seat itu akan diberlakukan mulai besok, Sabtu (19/12/2015) hingga 4 Januari 2016.

"Kami akan tambah 5.412 kursi yang terbagi dalam 38 penerbangan ekstra di rute-rute penerbangan domestik. Selain itu, ada 5.950 kursi tambahan dalam 96 penerbangan yang menggunakan pesawat berbadan lebar," kata Vice President Corporate Communication Garuda Indonesia dan Citilink Benny Butarbutar melalui keterangannya, Jumat (18/12/2015).

Sedangkan rute yang termasuk dalam 38 penerbangan ekstra di antaranya ada pada rute Jakarta-Medan, Jakarta-Bali, Makassar-Manado, dan Manado-Sorong-Jayapura. Rute internasional yang ikut masuk dalam penerbangan ekstra Garuda Indonesia yaitu Jakarta-Sydney, Denpasar-Sydney, Jakarta-Melbourne, dan Jakarta-Singapura.

Untuk Citilink, jumlah penerbangan ditingkatkan hingga menjadi 224 penerbangan per hari dengan total tambahan sebanyak 31.680 kursi. Penerbangan dan kursi tambahan tersebut mulai berlaku hari ini hingga 8 Januari 2016.

Adapun rute-rute penerbangan tambahannya yaitu Jakarta-Denpasar (PP) sebanyak dua kali, Jakarta-Medan (PP) sebanyak satu kali, dan Jakarta-Padang (PP) sebanyak satu kali.

TANGSEL
300 Anak Kurang Mampu di Tangsel Dapat Bantuan Alat Sekolah

300 Anak Kurang Mampu di Tangsel Dapat Bantuan Alat Sekolah

Kamis, 25 April 2024 | 21:01

Sebanyak 300 anak kurang mampu di Kota Tangerang Selatan dapatkan bantuan alat tulis dan perlengkapan sekolah.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill