Connect With Us

Dampak Letusan Gunung Agung, Penumpang di Bandara Soekarno Hatta Menumpuk

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 27 November 2017 | 12:00

penumpukan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta, akibat dampak dari letusan Gunung Agung di Bali yang menyebarkan abu vulkanik Senin (27/11/2017) (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Penumpang di Bandara Soekarno Hatta menumpuk akibat dampak dari letusan Gunung Agung di Bali yang menyebarkan abu vulkanik, Senin (27/11/2017). Letusan itu itu berimbas pada penerbangan, sehingga para penumpang yang memiliki tujuan ke Bandara Lombok dan Ngurah Rai terancam batal.

"Dampaknya juga terjadi penumpukan di Bandara Soekarno-Hatta," ujar Communication Manager Bandara Soekarno Hatta Dewandono Prasetyo, Senin (27/11/2017).

 

Pras menjelaskan, bahwa ada sekitar 111 penerbangan yang dibatalkan sejak Minggu (26/11/2017) malam. Pada hari ini pun ada sekira 50 penerbangan dari berbagai maskapai yang dibatalkan.  "Kami berharap penumpukan penumpang ini kondusif dan tidak terjadi hal-hal yang diinginkan," ungkap dia.

Dia mengaku, pihaknya sudah berkoordinasi dengan sejumlah Airlines. Hal itu dilakukan untuk menenangkan calon penumpang dan memberi kepastian. "Semoga penumpang tidak terlantar dan diberikan penjelasan dengan baik," tutur dia.(RAZ/RGI)

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

TANGSEL
Pengiriman ke TPAS Cilowong Ditangguhkan, Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi Bogor

Pengiriman ke TPAS Cilowong Ditangguhkan, Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi Bogor

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:16

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bergerak cepat menanggapi kebijakan Pemerintah Kota Serang yang menghentikan sementara pengiriman sampah ke TPAS Cilowong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill