Connect With Us

Asian Para Games 2018 Berakhir, 1.600 Atlet Padati Bandara Soekarno-Hatta

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 14 Oktober 2018 | 16:00

Ketua INAPGOC Raja Sapta Oktohari saat di wawancarai oleh awak media, Minggu (14/10/2018). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Perhelatan Asian Para Games 2018 secara resmi ditutup. Kontingen mulai kembali ke negaranya masing-masing melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Tampak Kontingen dari Thailand, Malaysia, India, Cina dan beberapa negara lainnya sudah memadati Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang sejak pukul 05.00 WIB.

Menurut Ketua INAPGOC Raja Sapta Oktohari, pada Minggu (14/10/2018), ini merupakan jadwal kepulangan terbesar kontingen ke negaranya masing-masing.

"Kepulangan terbesar hari ini karena ada 1.600 atlet yang akan kembali ke negaranya," ujarnya.

Raja menjelaskan, INAPGOC terus mengawal dari kedatangan hingga kepulangan para atlet dan official Asian Para Games 2018 yang berjumlah total sekira 2.891 orang.

Hal tersebut, lanjutnya, sebagai bentuk apresiasi dan meninggalkan kesan positif di dunia terhadap Indonesia.

"Dari awal menerima mereka sehingga pada saat kembali, kita terus melakukan pelayanan. Sehingga mereka yang datang, tinggal dan pulang memiliki kesan yang manis dari INAPGOC dan Indonesia," tuturnya.(RAZ/RGI)

SPORT
Taklukkan Arema, Persita Selamat dari Zona Degradasi 

Taklukkan Arema, Persita Selamat dari Zona Degradasi 

Kamis, 14 Maret 2024 | 00:17

Usai menjalani beberapa laga tanpa kemenangan, Persita akhirnya berhasil mengamankan posisi dari zona degradasi dalam klasemen sementara BRI Liga 1 musim 2023/2024.

TANGSEL
HIndari Motor Berhenti Mendadak, Remaja Wanita Kakinya Remuk Terlindas Truk di Ciputat Tangsel

HIndari Motor Berhenti Mendadak, Remaja Wanita Kakinya Remuk Terlindas Truk di Ciputat Tangsel

Selasa, 19 Maret 2024 | 14:57

Seorang remaja wanita menjadi korban kecelakaan di Jalan Dwi Sartika, Kelurahan Ciputat, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Selasa 19 Maret 2024.

WISATA
 Hotel Sahid Serpong Angkat Kuliner Khas Kampung Cilenggang Tangsel Sebagai Menu Bukber

Hotel Sahid Serpong Angkat Kuliner Khas Kampung Cilenggang Tangsel Sebagai Menu Bukber

Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:33

Ada yang unik pada menu buka puasa bersama (bukber) Ramadan, di Hotel Sahid Serpong. Sekitar 40 varian makanan bertema "Kampung Cilenggang" tersedia di sini.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill