Connect With Us

Jalan Ke Bandara Soetta Bahayakan Pengendara, Ini Kata Wali Kota

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 3 Mei 2019 | 16:47

Terlihat Jalan Juanda di Neglasari, Kota Tangerang rusak parah membuat pengendara khususnya sepeda motor berhati - hati saat melewatinya. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menanggapi terkait Jalan Juanda di Neglasari, Kota Tangerang yang rusak parah.

Seperti diketahui, kondisi jalan yang menjadi akses menuju Bandara Soekarno-Hatta melalui depan Kompleks PT Angkasa Pura II  itu rusak parah hingga berlubang.

Wali Kota Tangerang Arief R saat diwawancarai awak media.

Bahkan kondisi jalan yang rusak di sepanjang Jalan Juanda itu mulai dari depan kantor AirNav,  sampai Batuceper itu mengancam keselamatan pengendara khususnya sepeda motor.

Wali Kota Tangerang Arief R saat diwawancarai awak media.

Arief mengatakan, jalan rusak yang statusnya merupakan Jalan Provinsi tersebut akan diperbaiki.

"Ya nanti diperbaiki," ujar Arief kepada TangerangNews usai sidak harga komoditas di Pasar Anyar, Kota Tangerang, Jumat (3/5/2019).

Menurut Arief, Jalan Juanda rusak karena adanya proyek nasional di Kota Tangerang sehingga ruas jalan itu dilintasi kendaraan berat.

Menurutnya, perbaikan akan dilakukan setelah pengerjaan proyek di sejumlah titik di Kota Tangerang itu selesai.

Terlihat Jalan Juanda di Neglasari, Kota Tangerang rusak parah membuat pengendara khususnya sepeda motor berhati - hati saat melewatinya.

Sebab, jika diperbaiki saat ini dirasa percuma karena akan dilintasi kendaraan berat untuk menunjang pembangunan proyek nasional tersebut.

Ia mengaku telah mendata jalan-jalan yang rusak di Kota Tangerang seperti di Jalan Halim Perdanakusuma dan termasuk di Jalan Juanda.

Terlihat Jalan Juanda di Neglasari, Kota Tangerang rusak parah membuat pengendara khususnya sepeda motor berhati - hati saat melewatinya.

"Ini kan kemarin ada jalan lintasan-lintasan yang kita lagi mapping termasuk di Jalan Juanda tuh, karena di Benda ada (proyek) jalan tol. Kita tanya mereka (kontraktor) selesainya kapan. Jangan sampai kita perbaiki nanti rusak lagi," katanya.

Ia mengungkapkan, bahwa karena Jalan Juanda merupakan Jalan Provinsi, Pemerintah Kota Tangerang telah berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Banten dalam musyawarah rencana pembangunan.

"Saya sudah perintahkan bikin surat juga ke pak Gubernur. Insyallah lah kalau mereka disuratin tidak lama, pasti cepat diperbaiki kok," tukasnya.(RMI/HRU)

KOTA TANGERANG
Kebut Normalisasi Kali Angke, Pemkot Tangerang Siapkan Pembebasan Lahan untuk Turap

Kebut Normalisasi Kali Angke, Pemkot Tangerang Siapkan Pembebasan Lahan untuk Turap

Sabtu, 8 November 2025 | 23:20

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bergerak cepat dalam upaya meminimalisir risiko banjir dengan fokus pada percepatan normalisasi Kali Angke dan Kali Wetan.

BANTEN
Kocak, Santri di Banten Terjebak 2 Jam di Atas Pohon Kelapa Gegara Hujan

Kocak, Santri di Banten Terjebak 2 Jam di Atas Pohon Kelapa Gegara Hujan

Sabtu, 8 November 2025 | 20:13

Seorang santri berinisial FH, 18, sempat membuat panik warga Kelurahan Pagadungan, Kecamatan Karangtanjung, Kabupaten Pandeglang, setelah dirinya terjebak di atas pohon kelapa setinggi sekitar 20 meter.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill