Connect With Us

Kini Dukung Rano Karno, Jayabaya Menyesal Dukung Wahidin Halim-Andhika

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 14 Oktober 2016 | 18:00

Jaya Baya dukung Rano Karno. (@TangerangNews.com 2016 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNews.com-Rapat Kerja Khusus (Rakersus) DPD PDIP Provinsi  dalam rangka memenangkan Rano Karno dan Embay Mulya Syarif menjadi Gubernur Banten di Hotel Istana Nelayan, Jatiuwung, Kota Tangerang, meriah karena hadirnya, Mulyadi Jayabaya, Jumat (14/10/2016).

Mantan Bupati Lebak yang juga kader PDIP ini sebelumnya sempat mendukung pasangan bakal calon Gubernur Banten Wahidin Halim dan Andika Hazrumy, diuga lantaran kecewa tidak diusung menjadi bakal calon dari PDIP.

Namun, dia menarik dukungannya dan kembali lagi ke PDIP untuk memenangkan Rano-Embay. Kehadirannya pun mendapat sambutan meriah dari para peserta raker termasuk para petinggi PDIP Banten.

Jayabaya mengatakan, bahwa selama ini dia sempat mangkir karena belum adanya ketetapan bakal calon di PDIP. Namun dia mengaku menyesal telah mendukung kubu Wahidin-Andika.

"Selama 20 hari saya merenung, tenyata saya salah mendukung calon yang lain," katanya.

Jayabaya juga mengaku, tidak ada kepentingan lain dalam mendukung Rano-Embay. Selama ini, dirinya tidak pernah diberikan apapun oleh Rano.

"Ya saatnya partai memerlukan kita, kita harus berbuat. Insyaallah saya akan maju memenangkan Rano-Embay jadi Gubernur Banten," tukasnya.

Rano Karno sendiri merasa tidak heran dengan tindakan Jayabaya. Menurutnya dalam politik itu hal yang biasa.

"Ini hanya dinamika, dalam wacana politik berbeda iya, tapi kalau sudah keputusan harus berjalan lurus. Saya yakin dengan dia bergabung mendulang suara," ujarnya.

 

 

BANDARA
Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kecelakaan Kerap Terjadi di Jalur Perimeter, Pihak Bandara Soetta Sebut Akibat Human Error

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:54

TANGERANGNEWS.com-Pihak Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menyebut kecelakaan yang kerap terjadi di Jalur Perimeter disebabkan karena human error atau kelalaian pengendara.

TEKNO
Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Kamis, 28 Maret 2024 | 01:09

Telkomsel memproyeksikan terjadinya pertumbuhan trafik broadband hingga 15,22% dibandingkan hari biasa selama momen Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2024.

SPORT
Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Selasa, 26 Maret 2024 | 14:31

Pekan ke-30 BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan menyajikan pertandingan antara dua tim yang sama-sama bermarkas di Tangerang, yakni Persita melawan Dewa United.

PROPERTI
Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Senin, 25 Maret 2024 | 20:03

Sudah menjadi tradisi di Indonesia, momen hari raya menjadi kesempatan yang baik untuk berkumpul bersama kerabat dan sahabat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill