Connect With Us

Kembangkan Tol Tangerang-Merak, PT MMS Lebarkan Ruas Jalan Jadi 4 Lajur

Dena Perdana | Kamis, 19 Januari 2017 | 18:00

Presiden Direktur PT MMS Wiwiek D Santoso . (tangerangnews / dira)

TANGERANGNews.com - PT Marga Mandalasakti (MMS) tengah mengerjakan pelebaran ruas jalan tol Tangerang-Merak menjadi empat lajur pada tahun 2017. Pengerjaan ini dilakukan dalam rangka mengembangkan pelayanan jalan tol yang mengakomodasi pengguna dalam mengakses ujung barat Pulau Jawa.

 

"MMS menambah kapasitas jalan dengan lajur keempat yang sudah disetujui oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk tahun ini," kata Presiden Direktur PT MMS Wiwiek D Santoso, Kamis (19/1/2017).

 

Penambahan lajur keempat ini menjadi fokus PT MMS setelah di tahun sebelumnya telah merampungkan renovasi beautifikasi sembilan gerbang tol Tangerang-Merak, renovasi lima kantor gerbang dengan prinsip bangunan hijau, dan pembinaan enam SD di Cikande yang kini sudah terakreditasi A.

 

"Hal ini sejalan dengan prioritas Presiden Joko Widodo yang memprioritaskan percepatan pembangunan infrastruktur," tutur Wiwiek.

 

Jalan tol Tangerang-Merak merupakan naungan PT MMS yang adalah salah satu dari enam badan usaha jalan tol (BUJT) di bawah Astratel, anak perusahaan PT Astra Internasional Tbk. Hingga saat ini, Astratel sudah memiliki 344,8 kilometer dari target 500 kilometer pada tahun 2020 mendatang.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill