Connect With Us

Tolak Pabrik Mayora, Mahasiswa dan Aktivis Semen Kaki di Kota Serang

Mohamad Romli | Rabu, 29 Maret 2017 | 18:00

Kelompok mahasiswa dan aktivis melakukan Aksi penolakan akan berdirinya pabrik Mayora di Pandeglang, aksi tersebut di lakukan depan kampus IAIN Sultan Maulana Hasanudin (SMH), Kota Serang, Rabu (29/3/2017). (@TangerangNews.com 2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Aksi penolakan berdirinya pabrik Mayora di Pandeglang terus dilakukan oleh kelompok mahasiswa dan aktivis. Kelompok yang tergabung dalam Aliansi Tolak Privatisasi Air (ATPA) tersebut menggelar aksi semen kaki di depan kampus IAIN Sultan Maulana Hasanudin (SMH), Kota Serang, Rabu (29/3/2017).

Raden Elang Yayan Mulyana, koordinator aksi tersebut kepada TangerangNews.com mengatakan, aksi tersebut digelar sebagai bentuk perlawanan terhadap berdirinya pabrik Mayora di Pandeglang sekaligus juga sebagai bentuk solidaritas atas perjuangan petani Kendeng yang menolak berdirinya pabrik semen di Rembang, Jawa Tengah.


"Aksi ini adalah sebagai bentuk solidaritas terhadap petani Kendeng, Rembang, Jawa Tengah yang juga melakukan aksi semen kaki di depan Istana, Jakarta. Selain itu, kami menuntut dicabutnya izin PT Tirta Fresindo Jaya (Mayora Grup), di Desa Cadasari, Kabupaten Pandeglang untuk menghentikan kegiatan eksploitasi air di Pandeglang," katanya, Rabu (29/3/2017).

Yayan juga mengatakan, pihaknya menuntut dibebaskannya tiga orang warga yang saat ini ditahan oleh Polda Banten karena ditangkap kemudian dijadikan tersangka perusakan alat berat milik PT. Tirta Fresindo Jaya saat terjadi aksi menolak berdirinya pabrik tersebut beberapa waktu yang lalu.

Acara semen kaki tersebut dimulai sekitar jam 13.00 WIB dan akan diakhiri jam 18.00 WIB. Selain aksi semen kaki, mahasiswa dan aktivis juga menggelar teatrikal.

BISNIS
BTPN Syariah Berangkatkan Ibu-ibu Rajeg Tangerang ke Tanah Suci Berkat Terapkan Prinsip BDKS

BTPN Syariah Berangkatkan Ibu-ibu Rajeg Tangerang ke Tanah Suci Berkat Terapkan Prinsip BDKS

Rabu, 1 Oktober 2025 | 23:36

Sembilan nasabah perempuan dari Sentra Cilongok 6 New di Desa Daon, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, dikejutkan dengan kabar bahagia, mereka mendapatkan hadiah umrah gratis dari Bank BTPN Syariah.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill