Connect With Us

Mobil Avanza Nopol Jakarta 'Nyemplung' ke Laut

Mohamad Romli | Selasa, 18 Juni 2019 | 19:59

KMP Nusa Putra saat bersandar di Pelabuhan Merak, Cilegon. (TangerangNews/2019 / Mochamad Iqbal)

 

TANGERANGNEWS.com - Mobil Avanza berplat nomor B 1087 CKB terjun bebas ( _nyemplung' ) ke laut dari KMP Nusa Putra di dekat Pulau Prajurit, Lampung Selatan. Belum diketahui penyebab mobil tersebut jatuh ke laut.

Menurut keterangan seorang penumpang, Ipan (36) KMP Nusa Putra berlayar dari Pelabuhan Bakauheni ke Merak sekitar pukul 15.30 WIB. Sekitar pukul 16.00, Ipan mendengar suara benturan keras dari deck tempat mobil terparkir.

KMP Nusa Putra saat bersandar di Pelabuhan Merak, Cilegon.

Ketika dilihat, sebuah mobil Avanza berwarna hitam jatuh ke laut melalui pintu samping kanan kapal.

"Ada suara benturan pas mau jatuh pagarnya keterobos," katanya kepada wartawan di Merak, Selasa (18/6/2019).

Pintu samping kapak dilindungi terlihat dilindungi besi berwarna kuning, belum diketahui penyebab mobil tersebut tiba-tiba jatuh ke laut.

"Pintu yang disamping ngebuka, yang nyemplung satu doang," lanjutnya.

Setelah mengetahui peristiwa tersebut, kapal tetap berlayar ke Merak. Setelah bersandar, kapal langsung diistirahatkan.

Kasus jatuhnya mobil ke kapal kini ditangani Polsek Kawasan Pelabuhan Merak. (MI/MRI/HRU)

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill