Connect With Us

Siapkan Calon Pemimpin, Ansor Banten Gembleng Ratusan Kader

Mohamad Romli | Jumat, 13 Maret 2020 | 18:00

Gerakan Pemuda Ansor Banten menggelar pengkaderan tingkat lanjutan tahun 2020 di Taman Cicido Cisoka, Kabupaten Tangerang (@TangerangNews / Mohammad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Sekitar 200 kader Ansor dan Banser se-Provinsi Banten mengikuti kegiatan pengkaderan tingkat lanjutan.

Kegiatan yang dilaksanakan di Taman Cicido Cisoka, Kabupaten Tangerang itu telah berlangsung sejak Kamis, 12 Maret 2020 hingga Minggu 15 Maret 2020.

Sekretaris GP Ansor Provinsi Banten Khoerun Huda menjelaskan bahwa kegiatan kaderisasi ini merupakan program rutin organisasi. 

"Kali ini kami gelar dua kegiatan pengkaderan yakni Pelatihan Kepemimpinan Lanjutan (PKL) untuk pengurus Ansor dan Kursus Banser Lanjutan (Susbalan) untuk kader-kader Banser,” ujar Huda, Jumat (13/3/2020).

Sementara Ketua Ansor Banten dalam sambutanya menyampaikan bahwa kader Ansor dan Banser harus menjadi contoh  bagian peradaban. 

Gerakan Pemuda Ansor Banten menggelar pengkaderan tingkat lanjutan tahun 2020 di Taman Cicido Cisoka, Kabupaten Tangerang.

"Sebagai calon-calon pemimpin kader Ansor wajib memberikan teladan dan kepeloporan dalam rangka membangun peradaban organisasi yang modern dan humanis,” ujar Nuri.

Ia juga mengingatkan kepada seluruh kader agar mengikis budaya kekerasan dengan karakter organisasi Ansor yang santun.

"Fenomena munculnya kelompok-kelompok intoleran dan memicu kekerasan tidak boleh dibiarkan berkembang. Kader Ansor dan Banser harus dapat menampakan tabiat dan karakter organisasi yang santun, berkarakter dan berakhlaq,” terangnya.

Kegiatan yang rencana akan ditutup pada Minggusore tersebut diisi oleh berbagai narasumber dengan berbagai materi pengkaderan guna meningkatkan kapasitas dan kompetensi kader-kader Ansor dan Banser untuk dipersiapkan sebagai pemimpin-pemimpin masa depan. (RMI/RAC)

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

BANTEN
Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:21

Warga Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang kini dapat bernapas lega. Jalan Kopi yang selama bertahun-tahun rusak, kini telah berubah menjadi jalan beton yang kokoh.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill