Connect With Us

Wisawatan Tangerang Diterjang Ombak Pantai Anyer, Tulang Punggungnya Patah

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 9 Agustus 2021 | 10:23

Pantai Anyer (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Wisatawan asal Tangerang diterjang ombak tinggi saat berenang di Pantai Marbella Anyer, Banten. Atas insiden tersebut, korban mengalami patah tulang punggung. 

Peristiwa itu terjadi pada Minggu 8 Agustus 2021, sekitar pukul 10.30 WIB. Saat itu korban berenang di sekitar pesisir pantai. Namun, tidak lama kemudian gelombang tinggi datang menerjang, hingga tubuhnya terseret ke tengah laut.

Korban diketahui bernama Youngky Nuralamsyah, 44, asal Kabupaten Tangerang. Insiden ini diketahui warga dan dilaporkan ke BPBD Kabupaten Serang.

Untuk penyelamatan korban, Basarnas membentuk tim evakuasi gabungan terdiri atas Basarnas Banten, BPBD Kabupaten Serang, Polsek Anyer, Koramil Anyer, Polairud Banten, Balawista, Life Guard, dan nelayan setempat.

"Kami bersama tim gabungan cepat bergerak melakukan evakuasi korban dan bisa diselamatkan dengan kondisi patah tulang punggung," katanya seperti dilansir dari Merdeka, Senin 9 Agustus 2021.

Sementara itu, sukarelawan Lifeguard BPBD Kabupaten Serang Nana mengingatkan agar pengunjung wisatawan tidak berenang di sekitar Pantai Anyer sebab tengah pasangan dengan gelombang relatif cukup tinggi.

"Kami mengimbau agar wisatawan tidak berenang guna mencegah kecelakaan laut," katanya.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

KOTA TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:02

Dari operasi di dua lokasi berbeda, petugas menyita 27,168 kilogram sabu dan 5.000 butir psikotropika jenis Happy Five (H5) dari tangan dua tersangka berinisial D , 36, dan S, 45.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill