Connect With Us

Bantu Pemudik, 199 Relawan dan 9 Ambulans Disiagakan PMI Banten

Tim TangerangNews.com | Selasa, 19 April 2022 | 18:12

Ketua PMI Provinsi Banten Ratu Tatu Chasanah saat Apel Hari Kesiapsiagaan Bencana dan Siaga Lebaran 2022 di Markas PMI Banten, Selasa 19 April 2022. (@TangerangNews / inilahbanten)

TANGERANGNEWS.com–Menjelang mudik Lebaran 2022, Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Banten menggelar Apel Hari Kesiapsiagaan Bencana dan Siaga Lebaran 2022 pada Selasa 19 April 2022. Apel tersebut dijadikan simbolis pelepasan para relawan yang akan membantu arus mudik Lebaran tahun ini. 

Ketua PMI Provinsi Banten Ratu Tatu Chasanah mengatakan, total ada 199 relawan dan sembilan ambulans diturunkan bersama PMI kabupaten/kota. “Tentu akan bergabung dengan unsur pemerintah dan TNI-Polri di 36 posko mudik,” kata Tatu di Markas PMI Banten, Selasa, seperti dikutip dari Antara.

Apel siaga lebaran rutin dilakukan oleh PMI Banten, bersama para relawan dari delapan PMI kabupaten/kota, dengan mengundang unsur pemerintah daerah dan TNI-Polri. 

“Kami cek kesiapan personel dan armada ambulans. Dan kami siap membantu pemerintah, memberikan pelayanan kepada para pemudik,” terang Tatu.

Tatu menuturkan, para relawan yang diturunkan sudah mendapatkan pelatihan, terutama dalam memberikan pertolongan pertama pada kecelakaan. Termasuk pelayanan ambulans jika dibutuhkan masyarakat di posko siaga Lebaran. 

Menurut Tatu, arus mudik tahun ini diprediksi mengalami peningkatan. Sebab selama dua tahun, pemerintah melarang mudik bagi masyarakat yang akan pulang kampung saat Lebaran. 

“Kami berharap, arus mudik tahun ini berjalan tertib, lancar dan aman. Tentu dengan aturan yang sudah ditetapkan, dan kita harus tetap menjaga protokol kesehatan,” kata dia.  

 

Sedangkan terkait stok darah di unit donor darah (UDD) PMI kabupaten/kota, Tatu memastikan aman. “Insya Allah aman untuk di Banten. Walaupun ada UDD kabupaten/kota yang kurang stok darah, tetapi bisa dipenuhi oleh UDD yang lainnya,” ungkap Tatu.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

TEKNO
Waspada! Foto Diri Bisa Jadi Sasaran Empuk Manipulasi AI Jadi Konten Asusila

Waspada! Foto Diri Bisa Jadi Sasaran Empuk Manipulasi AI Jadi Konten Asusila

Senin, 19 Januari 2026 | 19:04

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tangerang baru saja mengeluarkan peringatan keras bagi warga untuk mewaspadai tren penyalahgunaan AI, yang mampu mengubah foto biasa menjadi konten asusila atau pornografi.

KAB. TANGERANG
Ini Pesan Terakhir Pilot Pesawat ATR 42-500 kepada Istri

Ini Pesan Terakhir Pilot Pesawat ATR 42-500 kepada Istri

Senin, 19 Januari 2026 | 19:50

Pihak keluarga berharap Captain Andy Dahananto, pilot pesawat ATR 42-500 dapat kembali dengan selamat dari insiden jatuhnya pesawat tersebut.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill