Connect With Us

Peringatan Dini Cuaca BMKG Senin Besok, Potensi Hujan Masih Terjadi

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 12 Februari 2023 | 11:20

Ilustrasi hujan. (@TangerangNews / Thinkstock)

TANGERANGNEWS.com- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika memberikan peringatan dini cuaca untuk Senin 13 Februari 2023.

Peringatan dini cuaca tersebut berkaitan dengan adanya potensi hujan di sejumlah wilayah termasuk Provinsi Banten.

"Berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang," tulis BMKG melalui laman resminya seperti dikutip, Minggu 12 Februari 2023.

Menurut BMKG, potensi hujan tersebut lantaran adanya Siklon Tropis FREDDY yang masih terpantau berada di Samudra Hindia selatan Jawa Tengah, dengan kecepatan angin maksimum 70 knot dan tekanan udara minimum 970 mb, yang terus bergerak ke arah barat dengan potensi persisten dalam 24 jam.

"Sistem ini menginduksi peningkatan kecepatan angin >25 knot (low level jet) dan membentuk daerah perlambatan kecepatan angin di Samudra Hindia selatan Jawa. Pusat Tekanan Rendah masih terpantau berada di Australia bagian utara," jelas BMKG.

Adapun berikut adalah rincian prakiraan cuaca Senin 13 Februari 2023 yang telah dirilis BMKG untuk wilayah di Tangerang.

 

Kota Tangerang

Pagi: Berawan

Siang: Hujan Ringan

Malam: Berawan

Dini Hari: Berawan

Suhu: 23 - 31 Celcius

Kelembapan: 65 - 90%

 

Kabupaten Tangerang

Pagi: Berawan

Siang: Hujan Sedang

Malam: Berawan

Dini Hari: Berawan

Suhu: 23 - 32 Celcius

Kelembapan: 65 - 90%

 

Kota Tangerang Selatan

Pagi: Berawan

Siang: Hujan Sedang

Malam: Berawan

Dini Hari: Berawan

Suhu: 23 - 32 Celcius

Kelembapan: 65 - 90%

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

KAB. TANGERANG
Emak-emak Hadang Alat Berat Tolak Pembongkaran Pasar Kutabumi Tangerang

Emak-emak Hadang Alat Berat Tolak Pembongkaran Pasar Kutabumi Tangerang

Kamis, 18 April 2024 | 17:37

Proses pembongkaran Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang mendapat perlawanan dari ratusan pedagang yang mayoritas emak-emak, Kamis, 18 April 2024.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

TANGSEL
Warga Muncul Tangsel Demo Tolak Penutupan Akses Jalan Raya Puspitek, Bakal Gugat BRIN

Warga Muncul Tangsel Demo Tolak Penutupan Akses Jalan Raya Puspitek, Bakal Gugat BRIN

Kamis, 18 April 2024 | 14:22

Ratusan warga di Kelurahan Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, menggelar aksi demo soal penutupan Jalan Raya Puspiptek arah Gunung Sindur oleh Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN), Kamis 18 Apri 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill