Connect With Us

Shell Buka SPBU Baru di Tangerang dan Cirebon

Mohamad Romli | Jumat, 20 Desember 2019 | 19:49

SPBU Shell di Alam Sutera. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Shell Indonesia kembali membuka 2 SPBU di pulau Jawa yakni di Tangerang dan Cirebon. Di Tangerang, SPBU terletak di Alam Sutera. Pascadibukanya 2 SPBU tersebut, Shell Indonesia sudah memiliki 108 SPBU hingga akhir 2019.

"Sesuai komitmennya dalam memenuhi kebutuhan pelanggan akan kebutuhan bahan bakar dan layanan berkualitas, Shell Indonesia kembali menambah jumlah SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) di dua  wilayah berbeda di Pulau Jawa yaitu Alam Sutera (Tangerang) dan di Cirebon (Jawa Barat). Kehadiran dua SPBU baru ini menambah jumlah keseluruhan SPBU Shell menjadi 108 SPBU hingga akhir tahun 2019 ini," kata Waqar Siddiqui, Direktur Retail Shell Indonesia dalam keterangannya, Jumat (20/12/2019).

Sebagai pelopor bisnis ritel SPBU internasional pertama di Indonesia, Shell ingin terus mengembangkan jaringan SPBU Shell di Indonesia agar lebih banyak lagi masyarakat yang dapat menikmati bahan bakar dan layanan berkualitas dari Shell. Kami bahagia karena di penghujung tahun 2019 ini dapat membuka dua SPBU yang dikembangkan dengan sistem kemitraan ( Dealer Owned Dealer Operated ).

Dalam memperluas jaringan bisnis SPBU-nya, Shell membuka peluang kerjasama dengan pengusaha-pengusaha lokal, baik individu maupun korporasi, sebagai penyalur BBM dengan skema kemitraan Dealer Owned Dealer Operated (DODO), dimana mitra menjadi pemilik aset, membangun dan mengoperasikan SPBU dengan produk berkualitas dan standar pelayanan Shell. 

Di SPBU Shell DODO Alam Sutera, Tangerang,  Shell Indonesia bermitra dengan PT Tunas Cahaya Energi Petrolindo. SPBU yang buka 24 jam ini menyediakan pilihan produk BBM Shell mulai dari Shell V-Power, Shell Super dan Shell Diesel Bio. Dengan teknologi Dynaflex, bahan bakar Shell dirancang untuk meningkatkan performa dan efisiensi untuk mesin jenis baru atau lama. ‎

Bahan bakar ini mampu mem‎aksimalkan energi dari bahan bakar dan mengurangi gesekan mesin saat melaju di jalur lancar maupun saat terjadi kemacetan. Berbagai fasilitas dan layanan tersedia di SPBU ini seperti layanan penggantian pelumas, isi angin gratis serta akan dilengkapi juga dengan kehadiran convenience store.

Sementara di kota Cirebon, kehadiran SPBU Shell yang baru ini merupakan hasil kemitraan antara Shell Indonesia dengan PT Ace Jaya Indo Investama. Berlokasi di jalan Kesambi, Sunyaragi.  SPBU ini juga menawarkan pilihan produk bahan bakar Shell yang berkualitas tinggi yaitu Shell Super, Shell V-Power dan Shell Diesel Bio. Selain menyediakan bahan bakar, SPBU Shell Cirebon juga menghadirkan produk pelumas berkualitas untuk kendaraan bermotor.  

SPBU Shell Cirebon yang  berdiri di area seluas 3.900 Meter persegi menyediakan tiga pompa pengisian BBM yang siap melayani pelanggan. Selain fasilitas umum seperti toilet serta mushola yang bersih dan nyaman, pelanggan yang ingin beristirahat sejenak juga bisa mengunjungi restauran siap saji dan kedai kopi yang ada di SPBU. Kedua SPBU Shell yang baru tersebut yaitu SPBU Cirebon dan Alam Sutera, Tangerang telah beroperasi sejak 29 November 2019 lalu.

“Melalui program kemitraan dengan perusahaan lokal, kami berharap akan dapat lebih memperluas lagi jaringan SPBU- Shell di berbagai daerah serta membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat sekitar. Hal ini menjadi salah satu wujud dari dukungan Shell dalam berperan aktif membangun perekonomian di berbagai daerah di Indonesia,” jelas Waqar. 

Skema kemitraan yang ditawarkan oleh Shell bersifat transparan dan mudah. Kepada mitra DODO, Shell juga memberikan pembekalan berupa pelatihan, dan membantu mitra bisnis dengan memberikan bantuan promosi berskala lokal dan nasional. Bagi pengusaha lokal yang tertarik mengembangkan bisnis SPBU, Shell mengajak calon mitra baik perorangan ataupun perusahaan untuk berdiskusi lebih lanjut mengenai program kemitraan dengan mekanisme DODO.(RMI/HRU)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

NASIONAL
Bahlil Pastikan Bensin Campur Etanol 10 Persen Berlaku Mulai 2028

Bahlil Pastikan Bensin Campur Etanol 10 Persen Berlaku Mulai 2028

Jumat, 9 Januari 2026 | 12:23

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan kebijakan pencampuran etanol sebesar 10 persen ke dalam bahan bakar minyak jenis bensin atau E10 mulai diberlakukan paling lambat pada 2028.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill