Connect With Us

Telur Gulung Inez Jajanan Favorit di Kawasan Pasar Lama Tangerang

Redaksi | Kamis, 21 Januari 2021 | 21:59

Telur Gulung Inez di Kawasan Kuliner Pasar Lama. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Siapa yang tidak suka dengan jajanan yang satu ini, telur gulung.  Telur gulung merupakan jajanan sekolah yang dulu sangat digemari di era tahun 90-an. Kini kembali popular loh. 

Ya, telur gulung kini menjadi jajanan favorit dari berbagai kalangan usia. 

Penulis merekomendasikan, salah satunya telur gulung yang ada di Tangerang adalah Telur Gulung Inez yang dimiliki Baron. 

Baron pernah di undang ke dalam acara Hitam Putih di Trans 7 karena telur gulungnya. 

Melansir dari Channel Youtube TRANS7 OFFICIAL pada acara Hitam Putih yang tayang pada tanggal 23 Juni 2019, dulunya Baron berprofesi sebagai seorang satpam. Kini akhirnya, dia mengambil keputusan mengakhiri pekerjaannya tersebut dan mencoba belajar menjadi seorang pengusaha. Lalu dia berjualan telur gulung yang sudah berdiri sejak tahun 2017 hingga saat ini. 

Telur Gulung Inez berlokasi di Kawasan Kuliner Pasar Lama tepatnya Jalan Kisamaun, RT1/6 Pasar Lama, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Banten. 

Buka setiap hari namun ditengah pandemi saat ini hanya buka pada pukul 16.00 hingga 19.00 saja. Telur gulung disajikan dengan varian original, isi sosis dan bakso, satu tusuk telur gulung dengan harga sekitar Rp2 ribu yang disajikan menggunakan saus dan tempat penyajian menggunakan plastik. 

Meskipun sederhana, nyatanya jajanan yang satu ini tak pernah sepi pembeli selalu ramai setiap harinya.

Bagaimana? Anda tertarik ingin mencoba?

Fotografer : Riska Melani

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill