Connect With Us

Oon 'Project Pop' Tutup Usia Usai Tunaikan Shalat Subuh

FER | Jumat, 13 Januari 2017 | 12:22

Mochamad Fachroni atau Oon Project Pop (Sumber Bintang / TangerangNews,com)


TANGERANGNews.com-Yosi Project Pop mengatakan, mendiang Mochamad Fachroni atau Oon meninggal usai menjalankan shalat subuh bersama istrinya, Dessy Rosalianita atau Ocha.

"Iya setelah shalat subuh," ujar Yossi , Jumat (13/1/2017).

Yosi yang mewakili Udjo, Odie, Tika, dan Gugum mengaku kaget mendapatkan kabar meninggalnya sang sahabat.

Terlebih lagi, mereka mendapatkan kabar ketika akan menggelar penampilan di sebuah tempat di Tanjung Enim, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan.

"Mendadak. Waktu kami mendarat tadi dikabarin dari manajer kami. Terus, ya semuanya kagetlah," ujar pria bernama lengkap Hermann Josis Mokalu itu.

Diberitakan sebelumnya, Oon tutup usia di Bandung, Jawa Barat, pada Jumat (13/1/2017) pada pukul 05.00 WIB.

Saat ini, jenazah disemayamkan di rumah duka di Jalan Bintang Nomor 15, Kopo Elok, Bandung, Jawa Barat.

Rencananya, ia akan dimakamkan di Bandung pada siang nanti. Adapun Oon meninggal karena penyakit diabetes yang dideritanya.

Penyakit itu menyebabkan komplikasi hingga menjalar ke jantung dan lever. Oon harus rutin pulang pergi ke rumah sakit untuk menjalani cuci darah tiga kali seminggu.

TagsHiburan
KAB. TANGERANG
Kritik Wacana Pengangkatan Petugas MBG Jadi PPPK, Dindik Kabupaten Tangerang: Lebih Baik untuk Guru Honorer

Kritik Wacana Pengangkatan Petugas MBG Jadi PPPK, Dindik Kabupaten Tangerang: Lebih Baik untuk Guru Honorer

Rabu, 21 Januari 2026 | 19:31

Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Tangerang mengkritik Badan Gizi Nasional (BGN) soal rencana pengangkatan petugas Makan Bergizi Gratis (MBG) menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill