Connect With Us

DJ Soda Guncang Panggung Musical March SMS Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 12 Maret 2023 | 17:02

DJ Soda saat tampil di Musical March SMS Tangerang, Sabtu 11 Maret 2023, malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Penampilan Disc Jockey (DJ) asal Korea Selatan, Soda mengguncang panggung Musical March, Summarecon Mal Serpong, Kabupaten Tangerang, Sabtu 11 Maret 2023, malam.

DJ Soda yang menjadi bintang utama pada hari pertama event Musical March ini sukses membuat penonton berajojing ria hingga tengah malam.

Sebelum DJ Soda, sejumlah penampilan musisi elektronik tanah air pun turut memukau penonton seperti DJ Winky Wiryawan yang merupakan salah satu ikon musik elektronik Indonesia. Selain itu juga ada Roycdc, Chika Kinsky dan Devarra.

Penampilan para DJ ini pun semakin memukau dengan dukungan sistem audio dB Technologies VIO212 pertama di Indonesia dan lighting berskala internasional.

"Musical March di Uptown Park akan memanjakan SMSLovers dan memberikan pengalaman terbaik dalam menikmati konser maupun event lainnya," ujar Tommy, Center Director Summarecon Mall Serpong.

Pada akhir penampilannya, DJ Soda turun ke panggung untuk menyapa dan berfoto bersama para penonton.

Untuk diketahui, hari kedua Musical March, pada Minggu 12 Maret 2023, akan diisi oleh penampilan musisi lintas generasi dan genre, mulai dari Isyana Sarasvati, KLA Project, JKT 48, J-Rocks, dan E-clat.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

KOTA TANGERANG
Pendatang Baru Wajib Tahu, Ini Syarat Urus Pindah Domisili ke Kota Tangerang

Pendatang Baru Wajib Tahu, Ini Syarat Urus Pindah Domisili ke Kota Tangerang

Jumat, 19 April 2024 | 18:40

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang mengimbau para pendatang yang ingin menetap di Kota Tangerang agar segera mengurus administrasi kependudukannya.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill