Connect With Us

Lagi Transaksi, Bandar Sabu di Sepatan Dibekuk

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 29 September 2013 | 16:02

Bandar dan Kurir sabu Sepatan (Rangga / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-seorang pengedar shabu, Baron, 29, warga Neglasari, Kota Tangerang, dibekuk Jajaran Reserse Kriminal Polsek Sepatan, Kabupaten Tangerang. 
Dari tangan tersangka diamankan barang bukti sabu sebanyak 12 gram siap edar beserta alat hisapnya dan uang tunai sebesar Rp 5,4 juta.

 
Kapolsek Sepatan AKP Hidayat Iwan mengatakan, penangkapan tersebut merupakan pengembangan dari penangkapan seorang kurir sabu bernama Endi alias Gino, 31, warga Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang.
 
“Tersangka tertangkap tangan tengah bertransaksi di wilayah Sepatan. Setelah kami lakukan pengembangan, akhirnya kami berhasil meringkus tersangka Usuf alias Baron, yang merupakan bandar sabu," katanya, Sabtu (29/9).

 

Menurut Kapolsek, tersangka Usuf memiliki banyak jaringan diwilayah Tangerang dan salah satunya adalah tersangka Endi alias Gino yang bertugas mengendalikan diwilayah Kecamatan Sepatan.
 
"Tersangka mengaku baru tujuh bulan beroperasi, namun bandar ini memiliki jaringan diwilayah Tangerang. Kurir yang kita tangkap ini slah satunya, yang mengendalikan peredaran di wilayah sini," paparnya.
 
Dari penangkapan kedua tersangka itu, petugas juga berhasil mengamankan barang bukti sabu sebanyak 12 gram siap edar beserta alat hisapnya, uang tunai sebesar Rp 5,4 juta, dan beberapa telepon genggam yang biasa dipakai untuk berkomunikasi dalam melakukan setiap transaksi.
 
"Tersangka dapat dijerat pasal 114 sub 112 UU No. 35/2009 tentang narkotika, dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun," ujar Kapolsek.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill