Connect With Us

Perbaikan Tol Tangerang-Merak Picu Kecelakaan

Jangkar | Rabu, 6 November 2013 | 14:31

Tampak Perbaikan Jalan Tol Tangerang-Merak (Jangkar / TangerangNews)


TANGERANG-Tol Tangerang-Merak yang sedang diperbaiki, tepatnya di Km 38 Balaraja, Kabupaten Tangerang menelan korban kecelakaan. Penyebab kecelakaan itu diduga karena adanya pembatas jalan berbentuk portal.

Informasi yang dihimpun, sedikitnya dua kejadian kecelakaan terjadi di tol kerana menabrak portal pembatas.

"Tadi sekitar pukul 09.00 WIB mobil jenis APV ringsek setelah nabrak portal di tol," ujar Eti, salah satu penumpang Bus tujuan Merak, Rabu (06/11/2013).

Namun, imbasnya, kata Eti, kecelakaan memicu kemacetan panjang hingga 2KM. "Sangat menghambat kendaraan," katanya.

Sementara, salah satu kendektur bus jurusan Jakarta-Merak Saeful membenarkan jika kecelakaan sering terjadi saat perbaikan jalan tol di lokasi tersebut.

"Kecelakaan dan kemacetan sering terjadi saat perbaikan jalan tol, seperti truk tronton menabrak portal pembatas dan terguling itu," katanya.

Pantauan di lokasi, sekitar pukul 11.45 WIB petugas tol terlihat sedang membereskan batu yang berserakan di KM 38. Batu-batu itu adalah bekas kecelakaan yang menimpa truk tronton. Meski begitu, truk tersebut sudah bisa dievakuasi.

Tidak ada korban jiwa atas dua kejadian tersebut. Namun kemacetan tak bisa dihindarkan hingga 2 Km dari arah Tangerang
MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill