Connect With Us

Bupati Tangerang Lepas Peserta Kontingen MTQ ke-13 Banten

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 5 April 2016 | 15:10

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat melepas Khafilah dan melantik dewan hakim MTQ ke-13 tingkat Provinsi Banten, yang digelar di Amaris Hotel Citra Raya Panongan, Selasa, (5/4). (Raden Bagus Irawan / @tangerangnews)

 

TANGERANG-Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar melepas Khafilah dan melantik dewan hakim MTQ ke-13 tingkat Provinsi Banten, yang digelar di Amaris Hotel Citra Raya Panongan, Selasa, (5/4).

 

Uyung Mulyadi pimpinan Khafilah pada MTQ ke-13 Provinsi Banten yang digelar di Kota Serang pada tanggal 7-11 April 2016 menyampaikan, kontingen Kabupaten Tangerang mengirimkan putra putri terbaik asli Kabupaten Tangerang dengan jumlah peserta 59 peserta. Adapun mereka akan mengikuti seluruh cabang lomba, dengan didampingi  ketua bidang perhakiman Kabupaten Tangerang KH. Maimun Ali.

 

“Hari ini kita lepas para khafilah Kabuapten Tangerang,” ujar  Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.

 

"Saya mengucapkan selamat berjuang dan berusaha dengan maksimal semoga seluruh khafilah kita bisa memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Tangerang, Yang paling penting adalah ini semua aset asli dari Kabupaten Tangerang bukan para peserta cabutan. Saya tidak pernah putus harapan dan terus berdoa Tahun ini kita bisa jadi juara umum lagi yang telah beberapa tahun lepas," harap Zaki.

 

 

 

BANTEN
Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Kamis, 1 Januari 2026 | 19:56

PT Pertamina (Persero) resmi menyesuaikan harga bahan bakar minyak non-subsidi mulai 1 Januari 2026. Penurunan harga ini berlaku untuk sejumlah produk BBM, termasuk Pertamax, Pertamax Green 95, Pertamax Turbo, hingga BBM diesel non-subsidi

NASIONAL
Ditkrimsus Polda Metro Jaya Tuntaskan 518 Kasus Sepanjang 2025, Nilai Barbuk Terbesar Capai Rp4,2 Triliun

Ditkrimsus Polda Metro Jaya Tuntaskan 518 Kasus Sepanjang 2025, Nilai Barbuk Terbesar Capai Rp4,2 Triliun

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:36

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Metro Jaya menutup tahun 2025 dengan capaian penyelesaian kasus sebanyak 518 perkara. Jumlah tersebut melampaui laporan masuk tahun ini yang sebanyak 383 laporan.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill