Connect With Us

Bupati Tangerang Minta PT. Charoen Pokphand Berdayakan Petani

Mohamad Romli | Senin, 27 Maret 2017 | 19:00

Bupati Tangerang Zaki Iskandar menjadi pembicara pada talkshow Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), meminta PT Charoen Pokphand Indonesia (CPI) memberdayakan petani dan peternak Kabupaten Tangerang, di Gedung Serba Guna (GSG), Senin (27/3/17). (@TangerangNews.com 2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar meminta PT Charoen Pokphand Indonesia (CPI) memberdayakan petani dan peternak Kabupaten Tangerang. Zaki berharap, petani jagung dan peternak diberikan kesempatan oleh PT. CPI yang salah satu pabriknya berada di Balaraja, Kabupaten Tangerang.

 

“Program penanaman jagung dan palawija sebenarnya sudah dibuat oleh TNI melalui program tentara manunggal masuk desa (TMMD-red). Agar bisa menjadi sektor perekonomian warga, jagung itu harus jadi unit usaha,” kata Zaki saat menjadi pembicara pada talkshow Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), Senin (27/3/17).

Zaki menginginkan, hasil tani jagung tidak hanya dibagi-bagikan ke warga. Namun lebih dari itu, harus dijadikan sumber pendapatan warga. Untuk itu dia berencana mengkombinasikan konsep pertanian Pemkab Tangerang dengan program PT. CPI. Zaki menambahkan, saat ini dirinya sedang menyiapkan agar bisa memiliki akses ke PT. CPI.

 

Lanjut Zaki, Charoen Pokphand juga diminta untuk memberdayakan peternak yang ada di Kabupaten Tangerang. Sebagai perusahaan, kata Zaki, PT. CPI memiliki kewajiban sosial untuk meningkatkan kapasitas ekonomi warga Kabupaten Tangerang.

 

Zaki berharap juga, program Pemkab Tangerang dengan PT. CPI adalah program kemitraan yang bisa meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) warga Kabupaten Tangerang.

 

"Musrenbang kali ini pun lebih banyak penyisiran program peningkatan perekonomian masyarakat dan peningkatan SDM. Untuk itulah peran serta pelaku usaha sangat dibutuhkan,” ujarnya.

BANTEN
Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Senin, 3 November 2025 | 15:51

Sebanyak, 23 pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi secara resmi dilantik oleh Gubernur Banten, Andra Soni, Gedung Negara Provinsi Banten, Senin 3 November 2025.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

BISNIS
Dorong Regenerasi Petani Kopi,  Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Dorong Regenerasi Petani Kopi, Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Senin, 3 November 2025 | 15:11

Roemah Koffie menyalurkan program beasiswa inovatif bagi 1.000 mahasiswa pertanian, dengan fokus pada regenerasi petani kopi.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill