Connect With Us

Sampah Halte Tigaraksa Menumpuk, DLHK Kewalahan

Mohamad Romli | Senin, 15 Mei 2017 | 18:30

Tampak berserakan bekas kondom, bungkus kondom dan tisu basah di sekitar halte lampu merah Tigaraksa, Jalan Raya Pemda Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Senin (15/5/2017). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com - Bidang Pertamanan pada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tangerang mengaku kewalahan untuk membersihkan sampah-sampah di halte lampu merah Tigaraksa, Jalan Raya Pemda Tigaraksa. 
 
Sampah yang ada di sana antara lain bekas kondom, bungkus kondom dan tisu basah.
 
"Kami sudah beberapa kalo cek ke lokasi, bahkan tadi pagi kami sudah cek kembali, memang disana ditemukan banyak kondom bekas dipakai," ujar Kasie Pertamanan DLHK Kabupaten Tangerang, Obang Sobari, Senin (15/5/2017).
 

 
Bidang Pertamanan, kata Obang, bahkan sudah pernah membersihkan lokasi tersebut. Namun, kondom dan bungkus kondom tersebut kembali berserakan.
 
"Saya juga sudah minta ke Sekretariat Daerah untuk menulis surat kepada Dinas Perhubungan agar lokasi tersebut diberi lampu penerangan," tambahnya.
 
Penerangan dilokasi tersebut, menurutnya, memang tidak maksimal karena fasilitas penerangan jalan umum sering tidak difungsikan.
 
"Saya juga mendapatkan informasi kalau di lokasi sering ada orang saat malam, makanya kalau lokasinya sudah terang, mungkin mereka enggak berbuat yang enggak-enggak," katanya lagi.
BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill