Connect With Us

Kapolresta Tangerang Sediakan Hadiah Bagi Penangkap Pelaku Judi di Pilkades Serentak

Mohamad Romli | Sabtu, 19 Agustus 2017 | 21:00

Kapolresta Tangerang AKBP Sabilul Alif saat memimpin apel pasukan pengamanan Pilkades di halaman Mapolresta Tangerang, Sabtu (19/8/2017). (@TangerangNews2017 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Kapolresta Tangerang AKBP Sabilul Alif mewaspadai maraknya praktek perjudian dalam perhelatan Pilkades serentak di Kabupaten Tangerang. Oleh karenanya, pihaknya menyediakan hadiah bagi yang berhasil menangkap pelaku perjudian tersebut.

"Apabila ada yang berhasil, saya akan berikan rewards," katanya, saat apel gelar pasukan pengamanan Pilkades di halaman Mapolresta Tangerang, Sabtu (19/8/2017).

APEL

Tampak Apel diikuti ratusan personel gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, pemadam kebakaran dan Panitia Pengawas Pilkades.

 

Namun Sabilul tidak merinci bentuk rewards apa yang akan diberikannya. Apel tersebut diikuti ratusan personel gabungan dari  TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, pemadam kebakaran dan Panitia Pengawas Pilkades dari masing-masing desa yang menggelar pilkades.

Kapolres berharap agar seluruh elemen pengamanan bekerja keras sehingga pelaksanaan pilkades berjalan kondusif. Sabilul juga mengatakan, pengamanan akan ditingkatkan intensitasnya ketika memasuki H-7.

"Akan ada operasi dan patroli guna memastikan situasi kamtibmas terkendali. Operasi dan patroli juga untuk mengantisipasi terjadinya politik uang dan perjudian," tambahnya.

APEL

Kapolresta Tangerang AKBP Sabilul Alif saat menyerahkan kendaraan motor trail khusus kepada anggota Bhabinkamtibmas.

Operasi dan patroli dialogis juga akan dilakukan agar tidak ada gesekan baik antara calon mau pun antar pendukung. Terlebih saat apel gelar pasukan tersebut, Sabilul menyerahkan kendaraan motor trail khusus untuk anggota Bhabinkamtibmas. Motor tersebut akan digunakan untuk mendukung patroli door to door bersama Babinsa.

"Pola pengamanan ini semata-mata ditujukan untuk memastikan pelaksanakan pilkades berlangsung demokratis, jujur, dan sportrif," tukasnya.(RAZ)

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill