Connect With Us

Warga Desa Cikupa Rasakan Manfaat KKN Mahasiswa UMT

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 25 Februari 2018 | 20:00

Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilakukan sejumlah mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) di Desa Cikupa, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilakukan sejumlah mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) di Desa Cikupa, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, selama sebulan penuh, sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
 
Pengabdian para mahasiswa itu pun mendapat apresiasi dari sejumlah pihak, termasuk pejabat desa setempat. Kepala Desa Cikupa Abu Mutholib pun berterima kasih atas kepercayaan UMT memilih desanya sebagai tempat KKN.
 
Dia mengatakan bahwa KKN tersebut sangat membawa manfaat bagi warga desa. Pasalnya mereka mendapat ilmu dan pengetahuan baru secara gratis.

 
"Terima kasih kepada teman-teman mahasiswa-mahasiswi UMT yang telah rela mengorbankan seluruh tenaga dan ilmu demi mengabdikan diri kepada warga Desa Cikupa selama satu bulan penuh," ungkapnya, saat penutupan KKN Desa Cikupa, Jumat (23/02/2018).
 
Sementara Dewan Pembina Lapangan (DPL) KKN UMT Korry Elyana mengatakan, dalam KKN ini mahasiswa memang dituntut terjun langsung ke masyarakat sebagai pelopor pembangun. 
 
"Banyak hal yang dilakukan dan diberikan kepada masyarakat Desa Cikupa, dimulai dari kegiatan mengajar bimbel dan mengaji di setiap harinya hingga acara puncak yaitu gerak jalan santai bersama warga desa Cikupa," ungkapnya.
 
Di acara terakhir adalah pemberian plakat oleh Suhendra dan diserahkan kepada Abu Mutholib sebagai simbolis resmi penutupan KKN 2018 di Desa Cikupa.(RAZ/HRU)
AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill