Connect With Us

695 Caleg Kabupaten Tangerang Bertarung di Pemilu 2019

Mohamad Romli | Kamis, 20 September 2018 | 18:29

KPU Kabupaten Tangerang menggelar rapat pleno penetapan Daftar Calon Anggota Legislatif Tetap (DCT) pada Pemilu 2019, Kamis (20/9/2018). (TangerangNews.com/2018 / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-KPU Kabupaten Tangerang telah mengetok palu 695 calon anggota legislatif (Caleg) akan berkontestasi di Pemilu 2019. Hal itu terungkap dalam rapat pleno penetapan Daftar Caleg Tetap (DCT) yang dihelat di salah satu rumah makan di Talaga Bestari, Cikupa, Kamis (20/9/2018).

Ketua KPU Kabupaten Tangerang Muhamad Ali Zaenal Abidin mengatakan, sebelum ditetapkan menjadi DCT, pihaknya telah mengumumkan 695 nama tersebut dalam daftar caleg sementara (DCS) dan menunggu masukan serta tanggapan dari masyarakat.

Namun, hingga batas waktu yang ditetapkan, ternyata tidak ada tanggapan tersebut.

"Hari ini sudah kita tetapkan sebanyak 695, artinya jumlahnya tetap (sesuai DCS). Tidak ada caleg yang kami coret setelah DCS," ungkapnya.

Saat ditanya awak media terkait caleg bertatus ASN dan kepala desa, Ali membenarkan bahwa dari 695 caleg tersebut ada tiga berstatus anggota TNI, Aparatur Sipil Segara dan Kepala Desa, namun ketiganya sesuai dengan persyaratan telah mengundurkan diri dari status mereka.

"Sesuai dengan amanat PKPU Nomor 20 tahun 2018, itu semua sudah dilengkapi oleh tiga caleg itu," jelasnya.

Selanjutnya, 695 caleg dari 16 partai politik di Kabupaten Tangerang itu akan bertarung memperebutkan suara pemilih di 6 daerah pemilihan untuk memperebutkan 50 kursi di DPRD Kabupaten Tangerang.(RMI/HRU)

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

BANDARA
Terminal 1C Bandara Soetta Beroperasi Penuh 12 November, Kapasitas Jadi 10 Juta Penumpang

Terminal 1C Bandara Soetta Beroperasi Penuh 12 November, Kapasitas Jadi 10 Juta Penumpang

Senin, 10 November 2025 | 11:28

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) mengoperasikan Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, secara penuh mulai Rabu 12 November 2025 setelah selesainya seluruh tahap revitalisasi.

BISNIS
382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

Jumat, 7 November 2025 | 22:40

Sebuah momen haru mewarnai keberangkatan 382 peserta menuju Tanah Suci melalui Program Umrah Satu Pesawat yang diselenggarakan oleh BTPN Syariah.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill