Connect With Us

Tawuran, Delapan Pelajar SMK di Tangerang Diamakan Polisi

Maya Sahurina | Jumat, 19 Oktober 2018 | 16:46

Sejumlah senjata tajam diamankan polisi dari dua kelompok pelajar yang terlibat tawuran di Jalan Raya Legok-Curug, Kamis (18/10/2018). (TangerangNews.com/2018 / Mohamad Romli)

 

TANGERANGNEWS.com-Delapan pelajar dari dua sekolah di Kabupaten Tangerang diamankan di Polsek Curug. Pelajar tersebut berasal dari SMK Yupentek 2 Curug dan SMK Mandiri Panongan.

Dikatakan Kanit Reskrim Polsek Curug Iptu Totok Riyanto, para pelajar itu diamankan pihaknya karena terlibat tawuran usai jam pulang sekolah sekitar pukul 18.00 WIB di Jalan Legok - Curug, Kampung Candu, Desa Serdang Wetan, Legok, Kamis (18/10/2018).

"Jumlahnya sekitar 20 orang. Delapan kami amankan, meskipun pelaku utamanya berhasil lari," ujar Totok, Jumat (19/10/2018).

Masih kata Totok, tawuran itu terjadi setelah dua kelompok pelajar itu janjian di lokasi. Warga yang kesal dengan kejadian itu pun turut mengejar para pelajar tersebut yang lari tunggang langgang ke area perkampungan saat mengetahui kehadiran petugas Kepolisian di lokasi.

"Kami juga mengamankan beberapa barang bukti sejenis parang dan celurit dan satu buah motor honda Spacy nopol B-6546-GCT yang ditinggal pemiliknya di TKP (Tempat Kejadian Perkara)," tambah Totok.

Delapan pelajar tersebut pun diberikan pembinaan agar peristiwa serupa tak terulang kembali.

"Kami berikan pembinaan agar mereka tidak kembali mengulangi perbuatan yang dapat merugikan diri mereka sendiri dan orang lain tersebut," tutupnya.

Diketahui, untuk melerai aksi tawuran tersebut, Polsek Curug juga berkoordinasi dengan Polsek Legok, karena lokasi kejadian masuk di wilayah hukum Polsek Legok.(RMI/HRU)

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persik vs Persita, Misi Jauhi Zona Degradasi Berlanjut 

Jumat, 19 April 2024 | 12:41

Pekan ke-32 BRI Liga 1 musim 2023/2024 mempertemukan antara Persik Kediri melawan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 15.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill