Connect With Us

Ada 6.660 Lowongan Kerja di Job Fair Kabupaten Tangerang

Maya Sahurina | Selasa, 18 Desember 2018 | 13:30

Wakil Bupati Tangerang Mad Romli. (TangerangNews/2018 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Tenaga Kerja menggelar bursa lowongan kerja (job fair) di alun-alun Puspemkab setempat. Kegiatan yang akan berlangsung hingga Kamis (20/12/2018) itu resmi dibuka Wakil Bupati Tangerang Mad Romli, Selasa (18/12/2018).

Dikatakan Mad Romli, bahwa even tersebut merupakan upaya pemerintah daerah untuk menekan angka pengangguran di Kabupaten Tangerang jumlahnya terbanyak di Banten.

"Job fair ini salah satu solusi untuk mengurangi pengangguran di Kabupaten Tangerang," ujar Mad Romli.

Dikatakannya juga, bahwa dalam kegiatan yang melibatkan 30 perusahaan itu, tersedia 6.660 lowongan kerja (loker) dengan prioritas para pencari kerja lokal.

"Dibuka untuk umum,  tapi perusaahan lebih memprioritaskan masyarakat Kabupaten Tangerang," imbuhnya.

Ia pun berharap, penyelenggaraan job fair tahun ini dapat menyerap tenaga kerja lokal sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan oleh perusahaan yang membuka lowongan di even itu. 

"Targetnya 6.660 lowongan kerja terisi dan dapat mengakomodir kebutuhan perusahaan sesuai dengan bidang yang dibutuhkan," kata Romli.(RAZ/HRU)

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

KAB. TANGERANG
Waduh! Apindo Sebut Bakal Terjadi PHK Massal di Tangerang Jika UMK 2026 Rp5,21 Juta

Waduh! Apindo Sebut Bakal Terjadi PHK Massal di Tangerang Jika UMK 2026 Rp5,21 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 23:23

Kenaikan upah minimum kota/kabupaten (UMK) Tangerang pada 2026 dinilai berpotensi memicu gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) massal di sejumlah perusahaan.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

TANGSEL
Pengiriman ke TPAS Cilowong Ditangguhkan, Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi Bogor

Pengiriman ke TPAS Cilowong Ditangguhkan, Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi Bogor

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:16

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bergerak cepat menanggapi kebijakan Pemerintah Kota Serang yang menghentikan sementara pengiriman sampah ke TPAS Cilowong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill