Connect With Us

Stok Darah Kurang, PMI Tangerang Ajak Milenial Jadi Pendonor

Maya Sahurina | Kamis, 21 Februari 2019 | 19:58

Suasana di PMI Kabupaten Tangerang. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Palang Merah Indonesia (PMI)  Kabupaten Tangerang masih membutuhkan banyak pendonor darah. Pasalnya persediaan darah yang tersedia di bulan Februari ini masih minim.

Hal itu diungkapkan Tuti, Kepala Bagian Teknis Pelayanan PMI Kabupaten Tangerang kepada TangerangNews, Kamis (21/2/2019).

"Ada 416 kantong stok darah yang tersisa, dan sebenarnya jumlah tersebut belum mencapai target pendonor, makanya kita terus menjaring pendonor baru," ujarnya.

Tuti menuturkan, stok tersebut masih belum memenuhi interval dari kebutuhan stok darah di Kabupaten Tangerang. Karena, kata dia, satu orang pasien tidak cukup hanya dengan satu kantong darah. 

"Sebenarnya masih kurang, intervalnya sendiri satu orang itu tidak cukup satu kantong," tambahnya.

Ia pun mengajak masyarakat maupun komunitas yang ingin mengadakan kegiatan donor darah dapat mengajukan ke PMI Kabupaten Tangerang untuk dilakukan pengiriman mobil donor. 

"Kalau komunitas bisa mengajukan ke kantor PMI Kabupaten, isi formulir, minimal 75 orang untuk membuka donor darah, sehingga ketika kita sampai di lokasi tidak perlu mencari pendonor lagi," bebernya. 

Ia pun mengajak  kaum milenial di Tangerang menjadi pendonor aktif. Kata Tuti, mendonorkan darah di usia produktif sangat baik.

"Yang muda-muda memang kurang, kebanyakan yang donor itu diatas 30 tahun, makanya kita berharap generasi muda mau dan berani untuk donor darah," tandasnya.(RMI/HRU)

MANCANEGARA
Perjanjian Damai, Gencatan Senjata Gaza Konflik Israel-Palestina Disaksikan 20 Negara

Perjanjian Damai, Gencatan Senjata Gaza Konflik Israel-Palestina Disaksikan 20 Negara

Selasa, 14 Oktober 2025 | 14:11

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump resmi menandatangani dokumen perjanjian gencatan senjata Gaza dalam pertemuan puncak di Sharm el-Sheikh, Mesir, Senin, 13 Oktober 2025, waktu setempat.

PROPERTI
Matera Signature Hunian Mewah Terbaru di Gading Serpong Diresmikan 

Matera Signature Hunian Mewah Terbaru di Gading Serpong Diresmikan 

Selasa, 14 Oktober 2025 | 09:14

Paramount Land meluncurkan hunian mewah berkonsep The Ultimate Luxury Living di kawasan selatan Gading Serpong, Matera Signature.

TEKNO
Waspada Penipuan Modus Video Call Tak Senonoh 

Waspada Penipuan Modus Video Call Tak Senonoh 

Jumat, 10 Oktober 2025 | 18:06

Baru-baru ini tengah beredar modus penipuan berbasis digital melalui scam video call. Skemanya, pelaku menghubungi calon korban melalui panggilan video lalu melakukan tindakan tak senonoh selama panggilan berlangsung.

BANTEN
Tangani Radiasi Cesium-137 di Cikande, Pemprov Banten Relokasi Warga Targetkan Dekontaminasi 2 Bulan

Tangani Radiasi Cesium-137 di Cikande, Pemprov Banten Relokasi Warga Targetkan Dekontaminasi 2 Bulan

Senin, 13 Oktober 2025 | 21:10

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten bersama Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Bahaya Radiasi Radionuklida Cesium-137 (Cs-137) mengambil langkah taktis dan terukur untuk menuntaskan masalah radiasi di kawasan Modern Cikande, Kabupaten Serang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill