Connect With Us

Pemilu 2019, Kabupaten Tangerang Butuh 18 Ribu Linmas

Maya Sahurina | Senin, 25 Februari 2019 | 18:00

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar beserta Komisioner KPU Kabupaten Tangerang saat Simulasi Pemilu 2019 di Lapangan Kecamatan Sukamulya, Minggu (24/2/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Kabupaten Tangerang masih membutuhkan 18 ribu personel Perlindungan Masyarakat (Linmas) untuk mengamankan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada perhelatan Pemilu 2019 17 April mendatang.

Dikatakan Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, jumlah tersebut berdasarkan 9.000 TPS yang tersebar di 29 Kecamatan di daerah ini. Sementara, kata Zaki, personel Linmas yang ada saat ini hanya dikisaran 2.000 orang.

"Dengan jumlah TPS mencapai sembilan ribu lokasi, maka estimasi Linmas yang kerahkan sebanyak 18 ribu, dimana setiap TPS bakal diisi oleh dua orang anggota Linmas," terangnya, Senin (25/2/2019)

Lanjutnya, jumlah TPS ini meningkat drastis bila dibandingkan dengan TPS pada pemilukada kemarin, yang hanya berkisar 4 ribuan 

"Lonjakan jumlah TPS mencapai 100 persen dari jumlah TPS Pilkada, sehingga membutuhkan petugas dalam jumlah besar," tambahnya.

Zaki menjelaskan, untuk memenuhi kekurangan jumlah personel Linmas itu,  dirinya akan mengerahkan petugas kelurahan dan kecamatan serta masyarakat. Mereka akan Karyakan menjadi anggota Linmas selama Pemilu mendatang.

"Kita berkordinasi dengan KPU untuk menutupi kekurangan personel Linmas ini, dimana staf kelurahan dan kecamatan semuanya akan diberdayakan menjadi pasukan Linmas, demi menjaga Kamtibmas Pemilu," paparnya.

Sebelumnya KPU menggelar simulasi Pemilu dilapangan Kantor Kecamatan Sukamulya Kabupaten Tangerang pada Minggu (24/2/2019), dimana dalam simulasi tersebut dibutuhkan waktu lebih dari 13 jam, untuk menggelar Pemilihan umum, Mai dari proses pencoblosan hingga penghitungan kertas surat suara pemilu.(MRI/RGI)

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill