Connect With Us

Jadi Korban Jambret di Cisoka, Guru SD Luka Parah

Maya Sahurina | Rabu, 15 Mei 2019 | 21:00

Linda Agustina, seorang guru Sekolah Dasar (SD) Pasanggarahan 2, saat mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com- Linda Agustina, seorang guru Sekolah Dasar (SD) Pasanggarahan 2, Kecamatan Solear menjadi korban aksi penjambretan terjadi di Jalan Cisoka - Cangkudu, Kabupaten Tangerang, Rabu (15/5/2019) pagi.

Peristiwa itu terjadi saat korban hendak berangkat mengajar sekitar pukul 07.00 WIB.

Korban yang melaju menggunakan sepeda motor tiba-tiba dipepet oleh pemotor tak dikenal di depan Klinik Nugraha, Kecamatan Cisoka. 

Tiba-tiba dilokasi, tas selempang korban ditarik oleh pelaku. Sempat terjadi aksi tarik menarik tas antara korban dengan pelaku, sampai akhirnya pelaku terjatuh dari sepeda motornya. Tas tersebut pun raib disikat pelaku.

"Tasnya lagi diselempangi sama korban,  tiba-tiba ada laki-laki dari arah belakang langsung ngerampas tasnya," kata Eneng, salah seorang rekan korban. 

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka serius akibat terjatuh dari sepeda motor hingga tak sadarkan diri. Saat ini korban sudah dilarikan ke Rumah Sakit Siloam Karawaci untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. 

Sementara itu,  Kapolsek Cisoka AKP Uka Subakti mengatakan, masih melakukan penyelidikan terkait kasus penjambretan yang menimpa guru SD tersebut. 

"Kita masih melakukan penyelidikan terkait kasus jambret itu. Anggota juga akan mendatangi rumah sakit tempat korban dirawat," kata Uka.(RMI/HRU)

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

NASIONAL
Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Rabu, 24 April 2024 | 12:17

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat resmi menetapkan pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill