Connect With Us

Toko Emas di Balaraja Dirampok

Maya Sahurina | Sabtu, 15 Juni 2019 | 14:10

Lokasi perampokan di toko emas Permata Balaraja, Jala Raya Serang, Balaraja, Sabtu (15/6/2019). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Perampokan terjadi di toko emas Permata Balaraja, Jala Raya Serang, Balaraja, Sabtu (15/6/2019).

Para pelaku nekat melakukan aksinya sekitar pukul 09.00 WIB tersebut.

Dadang, warga di lokasi mengatakan, pelaku berjumlah sekitar 3 sampai 4 orang. 

Polisi tengah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) perampokan di toko emas Permata Balaraja, Sabtu (15/6/2019)

Polisi mendatangi lokasi tempat kejadian perkara (TKP) perampokan di toko emas Permata Balaraja, Jala Raya Serang, Balaraja, Sabtu (15/6/2019).

"Tadi posisi saya sedang di fly over Balaraja, terus denger teriakan ibu-ibu 'maling, maling'. Ternyata bener ada perampokan," ujarnya kepada TangerangNews

Namun, saat berusaha mendekat ke lokasi kejadian, ternyata warga di sekitar pun tampak panik, sebab para pelaku ada yang membawa senjata mirip senpi (senjata api).

"Orang-orang juga pada takut, sebab ada yang bawa pistol, gak pada berani mendekat," tambahnya.

Dibeberkannya, pelaku perampokan itu menggunakan kendaraan roda empat jenis Toyota Avanza warna putih dengan plat nomor T.

Saat para pelaku selesai melakukan aksinya, warga yang tadinya ketakutan pun berusaha mengejar, juga melempari dengan batu.

"Saya juga tadi ikut melempari," tutupnya.

TangerangNews masih berusaha mendapatkan keterangan dari Kapolsek Balaraja. Namun, rekaman CCTV peristiwa tersebut telah beredar di media sosial.(RMI/HRU)

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

BANTEN
Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:41

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencatat sepanjang tahun 2025 (Januari–Desember), realisasi investasi berhasil menembus angka Rp130,2 triliun.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill