Connect With Us

Pipa Bocor, Air PDAM TKR di Tigaraksa Mati

Maya Sahurina | Rabu, 19 Juni 2019 | 12:46

Kantor PDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Pelayanan air bersih dari PDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang untuk wilayah Tigaraksa, diantaranya Perumahan Puri Permai, PWS, Puspemkab Tangerang dan sekitarnya hari ini terganggu, Rabu (19/6/2019).

Gangguan tersebut karena adanya kebocoran pipa di Desa Pete, Tigaraksa.

"Terjadi kebocoran pipa 300 mm di Desa Pete, Tigaraksa. Hari ini akan dilakukan perbaikan," ujar Kabid Humas PDAM TKR, H Samsudin kepada TangerangNews.

Selama pekerjaan itu berlangsung, lanjutnya, aliran air untuk wilayah Tigaraksa pun dihentikan. 

Ia juga belum bisa memastikan, pekerjaan itu akan berlangsung berapa lama. Sehingga pihaknya memohon maaf atas ketidaknyamanan pelanggan.

"Kami mohon maaf atas gangguan layanan ini. Kami berupaya pekerjaan perbaikan selesai secepatnya," tukasnya.(MRI/RGI)

KAB. TANGERANG
Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Selasa, 13 Januari 2026 | 21:40

Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Serang menjatuhkan vonis 3 tahun 6 bulan penjara kepada Arsin, Kepala Desa (Kades) Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill