Connect With Us

Pesan Sekda di Peringatan Hari Anak: Waspadai Dampak Gadget

Maya Sahurina | Selasa, 17 September 2019 | 18:19

Kegiatan Peringatan Hari Anak Nasional 2019 yang dihelat di Gedung Serba Guna (GSG) Puspemkab Tangerang di Tigaraksa, Selasa (17/9/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid berpesan anak-anak harus dilindungi dari pengaruh buruk gadget. Peran orang tua dan guru sangat penting.

Pesan tersebut disampaikannya di kegiatan Peringatan Hari Anak Nasional 2019 yang dihelat di Gedung Serba Guna (GSG) Puspemkab Tangerang di Tigaraksa, Selasa (17/9/2019).

"Pengawasan orang tua sangat penting agar anak anak tidak terjerumus ke hal-hal buruk, waspadai dampak buruk internet" ujarnya.

"Tapi yg paling penting bukan hanya bimbingan dari ortu tapi juga dari guru di sekolahnya," imbuhnya.

Di era internet ini, lanjut Maesyal, anak-anak sudah familiar dengan gadget sejak usia dini. Melalui ponsel pintar ( smartphone ), mereka bisa mengakses konten apa saja di internet. 

"Namun tidak semua konten itu berdampak positif, tak sedikit justru berpengaruh buruk bagi tumbuh kembang anak," katanya.

Menurutnya, keluarga harus menjadi benteng tangguh untuk memproteksi anak dari dampak buruk internet. Karenanya, orang tua menjadi pihak yang paling bertanggungjawab.

"Memang sekarang kita tidak bisa menghindari teknologi, sehingga bimbingan orang tua kepada anak harus semakin ditingkatkan. Pengawasan sangat penting supaya anak-anak tidak melakukan hal-hal di luar norma," pungkasnya.(MRI/RGI)

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

AYO! TANGERANG CERDAS
Pra-PPDB SMP Kota Tangerang 2024/2025 Dibuka, Ini Alur dan Syarat Pendaftarannya 

Pra-PPDB SMP Kota Tangerang 2024/2025 Dibuka, Ini Alur dan Syarat Pendaftarannya 

Rabu, 17 April 2024 | 09:55

Dinas Pendidikan Kota Tangerang kembali membuka Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (Pra-PPDB) untuk tahun ajaran 2024/2025.

TEKNO
Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Jumat, 12 April 2024 | 14:02

Aplikasi perpesanan WhatsApp kembali mengeluarkan fitur terbaru, Jumat, 12 April 2024.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill