Connect With Us

Bentuk Pasar Tematik, 65 PKL di Pasar Sentiong Balaraja Ditertibkan

Maya Sahurina | Kamis, 17 Oktober 2019 | 11:13

Tampak Satpol PP melakukan Penertiban di Pasar Sentiong, Kecamatan Balaraja, dengan menggunakan alat berat beko. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Puluhan pedagang Kaki Lima (PKL) di Pasar Sentiong, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang ditertibkan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Penertiban dilakukan karena pemerintah daerah setempat membentuk pasar tematik otomotif di mana pasar akan diisi dengan alat-alat perbengkelan.

Kepala Satpol PP Bambang Sumardi mengatakan penertiban kawasan Pasar Sentiong tersebut menjadi rangkaian penataan pembentukan pasar tematik yang sudah direncanakan.

Tampak Satpol PP melakukan Penertiban di Pasar Sentiong, Kecamatan Balaraja, dengan menggunakan alat berat beko.

"Penertiban ini dilakukan secara kondusif, karena telah dilakukan sosialisasi kepada para pedagang," ujar Bambang. Kamis (17/10/2019).

Bambang mengatakan, puluhan pedagang yang ditertibkan nantinya akan direlokasi ke tempat yang sudah disediakan, sehingga mereka bisa kembali berjualan.

Tampak Satpol PP melakukan Penertiban di Pasar Sentiong, Kecamatan Balaraja, dengan menggunakan alat berat beko.

"Kita sudah siapkan tempatnya, tinggal pindah. Hari ini pembersihan dan bangunan-bangunan permanen dibongkar oleh pedagang itu sendiri, " ujar bambang.

Baca Juga :

Sementara itu, Direktur Utama PD Pasar Tony Wismantoro menuturkan penertiban berjalan dengan lancar karena semua pedagang menerima dengan baik relokasi tersebut.

"Berjalan kondusif karena telah dilakukan persuasif kepada masyarakat," ujarnya.

Lanjut Tony, pasar tematik tersebut merupakan bentuk program Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar untuk menjadikan pasar yang lebih modern.

"Kedepan akan dibentuk pasar tematik sebanyak 600 ruang dagang," tuturnya.(RAZ/HRU)

KAB. TANGERANG
Banjir Tangerang Makin Parah Gegara Alih Fungsi Lahan, DPRD Desak Revisi Perda RTRW

Banjir Tangerang Makin Parah Gegara Alih Fungsi Lahan, DPRD Desak Revisi Perda RTRW

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:35

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang bakal melakukan evaluasi terhadap Peraturan Daerah (Perda) tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Nomor 9 Tahun 2020 akibat banyaknya titik banjir yang ada di wilayah tersebut.

BANTEN
PLN UID Banten Gelar Apel K3 Nasional 2026 di Tengah Cuaca Ekstrem

PLN UID Banten Gelar Apel K3 Nasional 2026 di Tengah Cuaca Ekstrem

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:31

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten menggelar apel Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2026 di tengah kondisi cuaca dengan intensitas hujan yang tinggi.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill