Connect With Us

BSI Peduli Salurkan Puluhan Komputer di Pakuhaji

Maya Sahurina | Sabtu, 30 November 2019 | 13:52

PT Berlian Sistem Informasi menyalurkan CSR puluhan komputer ke Yayasan Cahaya Pesisir Utara Pakuhaji, Sabtu (30/11/2019). (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-PT Berlian Sistem Informasi (PT BSI) menyalurkan bantuan komputer kepada Yayasan Cahaya Pesisir Utara, SMP dan SMK Garuda Teknologi Pantura di Kampung Kohod, Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Sabtu (30/11/2019).

Bantuan 20 unit komputer itu dalam rangka program BSI Peduli Pendidikan Komputer sebagai realisasi tanggung jawab sosial (CSR) anak perusahaan Mitsubishi group tersebut.

PT Berlian Sistem Informasi menyalurkan CSR puluhan komputer ke Yayasan Cahaya Pesisir Utara Pakuhaji, Sabtu (30/11/2019).

Misbahul Munir, perwakilan dari PT BSI mengatakan, kegiatan ini wujud kepedulian perusahaannya kepada dunia pendidikan.

"Semoga apa yang kami berikan membuat anak-anak kita semakin paham dunia teknologi. Karena saat ini yang menjadi kendala, yang sering dihadapi pihak sekolah ketersediaan perlengkapan IT (Informasi teknologi)," ujar Munir.

Program tersebut, kata dia, menjadi rutinitas PT BSI untuk mendukung pendidikan komputer di sekitar wilayah Jabodetabek.

Baca Juga :

"Di Tangerang ini sudah hampir 10 sekolah yang telah kami bantu. Semoga bantuan ini bisa memberikan manfaat bagi pihak sekolah," imbuhnya.

Tak hanya berhenti pada bantuan fisik, Munir juga menambahkan bahwa pihaknya jika memungkinkan akan memberikan bantuan untuk meningkatkan sumber daya manusia di sekolah dalam bentuk sharing knowledge IT kepada tenaga pendidik komputer.

Sementara, Ketua Yayasan Cahaya Pesisir Utara mengatakan, bantuan itu menjadi jawaban kekhawatiran sekolah yang menyelenggarakan pendidikan tingkat PAUD, SMP dan SMK dalam menghadapi ujian nasional berbasis komputer.

"Bantuan ini menjadi jawaban kekhawatiran kami, karena jumlah komputer yang tersedia masih sangat kurang. Kami sangat berterimakasih atas kepedulian PT Berlian Sistem Informasi. Semoga ke depan, kami bisa mendapatkan bantuan lainnya dalam bentuk pengembangan dan peningkatan sumber daya manusia," pungkasnya.(RMI/HRU)

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

KOTA TANGERANG
Daftar Harga Sembako Pangan Pasca Lebaran 2024 di Kota Tangerang

Daftar Harga Sembako Pangan Pasca Lebaran 2024 di Kota Tangerang

Kamis, 18 April 2024 | 09:41

Sejumlah harga sembako di pasar-pasar tradisional Kota Tangerang mengalami penyesuaian usai Lebaran 2024 atau Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill