Connect With Us

Bubarkan Kerumunan Ojol di Karawaci, Polisi Sempat Lepaskan Tembakan

Mohamad Romli | Kamis, 19 Desember 2019 | 17:17

Suasana kerumunan driver ojek online (ojol) di depan Pos Polisi Sub Sektor Lippo Karawaci, Kamis (19/12/2019). (TangerangNews/2019 / Mohamad Romli)

 

TANGERANGNEWS.com-Letusan tembakan dari senapan petugas kepolisian beberapa kali terdengar saat berusaha membubarkan kerumunan driver ojek online (ojol) di depan Pos Polisi Sub Sektor Lippo Karawaci, Kamis (19/12/2019).

Saat itu, petugas hendak mengeluarkan seorang security yang diduga telah memukul seorang driver ojol dari dalam kantor pos polisi (pospol) untuk dibawa ke Mapolres Tangsel. Namun, kerumunan massa driver ojol mencoba merangsek sehingga menutupi jalan menuju mobil yang telah diparkir tepat di depan pintu masuk pospol.

Suasana kerumunan driver ojek online (ojol) di depan Pos Polisi Sub Sektor Lippo Karawaci, Kamis (19/12/2019).

Ratusan massa tersebut tampak telah tersulut emosi, mereka berteriak-teriak dan bergerak ke arah security yang diapit beberapa petugas kepolisian.

Meski sebelumnya telah diingatkan untuk tidak melakukan tindakan apapun terhadap security itu, namun kerumunan massa itu sempat tidak terkendali.

Suara letusan senjata laras panjang maupun pendek beberapa kali terdengar. Petugas menembakkan senjata ke arah udara untuk membubarkan massa yang menyemut itu.

Baca Juga :

Massa driver ojol pun tercerai berai saat mendengar letusan itu. Petugas kemudian berhasil memasukkan petugas security supermal itu ke dalam mobil.

Di dalam mobil itu, sebelumnya sudah ada Bule, driver ojol yang mengalami insiden pemukulan. Kendaraan tersebut kemudian melaju meninggalkan area pospol Lippo Karawaci.

Ratusan driver ojol, kemudian menyusul mobil berwarna silver emas itu. Informasi yang mereka dapatkan, mobil tersebut akan melaju menuju ke Mapolsek Kelapa Dua.

Pantauan TangerangNews di lokasi, tampak para driver ojol itu telah berkerumun di sekitar area Mapolsek.

Namun, informasi yang disampaikan beberapa petugas di Mapolsek Kelapa Dua, Bule dan security supermal Karawaci yang belum diketahui identitasnya itu dibawa ke Mapolres Tangsel.(RMI/HRU)

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

KOTA TANGERANG
Atasi Macet Pasar Induk dan Perlintasan Rel KA Tanah Tinggi, Fly Over Sudirman Bakal Dibangun 2027

Atasi Macet Pasar Induk dan Perlintasan Rel KA Tanah Tinggi, Fly Over Sudirman Bakal Dibangun 2027

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:23

Fly Over Sudirman akan segera dibangun untuk mengatasi kemacetan kronis yang terjadi di kawasan Pasar Induk dan perlintasan jalur rel kereta api (KA) Tanah Tinggi, Kota Tangerang.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill