Connect With Us

PSBB Tangerang, Akses Menuju Pemukiman Warga Diperketat

Mohamad Romli | Senin, 20 April 2020 | 19:14

Warga Sodong Village Tigaraksa memperketat warga yang keluar masuk perumahan, Senin (20/4/2020). (@TangerangNews / Mohammad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) tengah diberlakukan di Tangerang Raya (Kabupaten dan Kota Tangerang, Kota Tangsel) sejak Sabtu pekan kemarin. Berbagai inisiatif warga pun terjadi untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona.

Seperti yang dilakukakan warga di Kompleks Sodong Village, Desa Sodong, Kecamatan Tigaraksa. Mereka membatasi akses keluar masuk pemukiman tersebut. Beberapa pintu masuk menuju perumahan ditutup, dan hanya membuka satu pintu utama. 

Setiap orang yang akan masuk pun disemprot cairan disinfektan, terutama pada bagian pergelangan tangan.

"Ini upaya warga di sini untuk melindungi diri dari kemungkinan terpapar virus Corona," ungkap Ratna, warga setempat kepada TangerangNews, Senin (20/4/2020).

Selain itu, berbagai spanduk imbauan yang berisi pesan untuk menjaga diri dari kemungkinan terpapar virus Corona terpasang di beberapa titik lokasi.

Hal serupa terjadi di pemukiman warga lainnya di Tigaraksa, seperti perumahan PWS Tigaraksa. Di beberapa blok perumahan itu, warga menutup akses masuk sekunder, dan hanya membuka satu pintu masuk utama menuju perumahan.

Berbagai spanduk bahaya dan cara menanggulangi COVID-19 terpasang di berbagai sudut perumahan di dekat kawasan pusat pemerintahan Kabupaten Tangerang tersebut. (RMI/RAC)

KOTA TANGERANG
Ada Diskon PBB dan BPHTB Spesial HUT ke-33 Kota Tangerang, Berlaku Sampai 21 Maret

Ada Diskon PBB dan BPHTB Spesial HUT ke-33 Kota Tangerang, Berlaku Sampai 21 Maret

Selasa, 20 Januari 2026 | 18:52

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Tangerang kembali meluncurkan program diskon dan pengurangan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) serta Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) bagi masyarakat.

NASIONAL
Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:45

PT Lami Packaging Indonesia (LamiPak Indonesia) menyosialisasikan pelaksanaan Anugerah Jurnalistik LamiPak (AJL) 2026 yang mengangkat tema “Satu Kotak Susu, Sejuta Harapan Mengawal Ketahanan Gizi Menuju Indonesia Emas 2045”.

KAB. TANGERANG
Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:20

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang mencatat ada sebanyak 29,5 hektare area persawahan di daerahnya yang gagal panen akibat terendam banjir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill