Connect With Us

Ada Swab Test Ojol Gratis di Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 17 Juli 2020 | 11:44

Informasi test Covid-19 gratis kepada seluruh driver ojek online (ojol) yang beroperasi di wilayah Tangerang Raya. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Dinas Kesehatan Provinsi Banten menyediakan swab test Covid-19 gratis kepada seluruh driver ojek online (ojol) yang beroperasi di wilayah Tangerang Raya.

Swab test gratis ini dilakukan dalam rangka mendukung persyaratan yang harus dipenuhi para driver ojol, jika ingin mengangkut penumpang di wilayah Tangerang Raya.

Apalagi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) masih terus diperpanjang di Tangerang Raya. Hal ini pun diumumkan oleh Gubernur Banten Wahidin Halim melalui akun Instagram resminya.

"Untuk melengkapi salah satu persyaratan bagi para Ojek Online yang beroperasi di wilayah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Tangerang Raya, sebelum mengangkut penumpang maka dengan ini Pemerintah Provinsi Banten melalui Dinas Kesehatan Provinsi Banten @dinkes_provbanten mengundang para Ojek Online untuk melakukan Rapid Test/Swab Test Gratis, yang akan diselenggarakan mulai besok 17 Juli 2020 di tempat yang telah diinformasikan," tulis @wh_wahidin halim, Kamis (16/7/2020) kemarin.

Bagi para driver ojol yang ingin melaksanakan swab test Covid-19 gratis hari ini, silakan mengunjungi Kota Tangerang, atau lebih tepatnya di Terminal Poris Plawad. Kegiatan berlangsung pada pukul 09.00 WIB hingga 13.00 WIB.

Untuk datang ke lokasi dan waktu yang sudah ditentukan, para driver ojol wajib memakai masker, menggunakan hand sanitizer, mencuci tangan, menjaga jarak dan jangan bersentuhan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

KOTA TANGERANG
Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang merencanakan akan membangun Alun-alun Benda dengan mengusung konsep kawasan aerotropolis, yang menyajikan ikon utama berupa monumen dari pesawat terbang asli.

TANGSEL
Belum Ada Kasus, Pemkot Tangsel Siagakan Faskes Cegah Super Flu Merebak Seperti Covid-19

Belum Ada Kasus, Pemkot Tangsel Siagakan Faskes Cegah Super Flu Merebak Seperti Covid-19

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:21

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bergerak cepat melakukan langkah antisipasi guna mencegah penyebaran Influenza A (H3N2) subclade K, atau yang lebih dikenal sebagai Super Flu.

KAB. TANGERANG
Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Selasa, 13 Januari 2026 | 21:40

Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Serang menjatuhkan vonis 3 tahun 6 bulan penjara kepada Arsin, Kepala Desa (Kades) Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill