Connect With Us

Pelajar Tangerang Buat UV Sterilizer Pembunuh COVID-19

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 1 September 2020 | 11:41

Nixon Widjaja, pelajar kelas 12 SMAK Ipeka Plus BSD Tangerang membuat UV Sterilizer yang diklaim bisa bunuh COVID-19. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Untuk mencegah penyebaran COVID-19 yang semakin meningkat, seorang pelajar dari Kabupaten Tangerang membuat sebuah alat pembunuh virus tersebut.

Alat bernama UV Sterilizer ini disumbangkan dan ditempatkan di Pasar Modern Intermoda BSD City, Cisauk, Kabupaten Tangerang agar bisa digunakan masyarakat.

UV Sterilize ini dibuat atas inisiatif Nixon Widjaja, pelajar yang duduk di kelas 12 SMAK Ipeka Plus BSD Tangerang.

Dari informasi yang dia dapat dari media, sinar lampu UVC diklaim memang efektif untuk membunuh virus corona, walaupun tidak disarankan untuk dilihat secara langsung.

Dengan bekal informasi ini, Nixon membuat UV Sterilizer untuk barang bawaan pengunjung pasar.

Pengunjung tinggal meletakkan barangnya di atas conveyor yang akan menggerakkan barang untuk disinari sinar UVC yang ampuh menghilangkan 96% virus corona.

"Saya melihat Pasar Intermoda ini, yang setiap harinya ramai dikunjungi pembeli dan pedagang, belum mempunyai fasilitasi sterilisasi yang memadai. Karena itu, saya tergerak untuk membuat UV Sterilizer ini," ujarnya, Selasa (1/9/2020).

Ternyata alatnya ini disambut dengan antusias oleh pengunjung, pedagang, dan petugas Pasar Modern Intermoda. Dia pun ingin menambah alat tersebut.

"Saya juga berencana untuk membuat lagi alat ini untuk ditempatkan di lokasi yang ramai," tutur Nixon. (RAZ/RAC)

NASIONAL
Terbatas 7-20 Januari 2026, PLN Gelar Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen 

Terbatas 7-20 Januari 2026, PLN Gelar Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen 

Sabtu, 10 Januari 2026 | 09:27

PT PLN (Persero) kembali meluncurkan program promo bagi pelanggan pada awal 2026 melalui tajuk Tahun Baru Energi Baru.

KOTA TANGERANG
Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Sosial (Dinsos) resmi membuka Pendaftaran Bantuan Sosial (Bansos) Mahasiswa untuk Murni Tahun Anggaran 2027.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill