Connect With Us

Pabrik Biskuit di Cikupa Ludes Terbakar

Redaksi | Senin, 21 September 2020 | 14:19

Tampak kepulan asap kebakaran di pabrik PT Primarasa Abdi Sejahtera di Kampung Bulakan, Desa Bitung Jaya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Pabrik biskuit milik PT Primarasa Abdi Sejahtera di Kampung Bulakan, Desa Bitung Jaya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang terbakar, Senin (21/9/2020).

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran yang terjadi sekitar pukul 11.00 WIB tersebut, namun kerugian material ditaksir mencapai ratusan juta rupiah karena api menghanguskan mesin produksi.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Kosrudin mengatakan pihaknya mendapatkan laporan terjadi kebakaran di pabrik tersebut sekitar pukul 10.00 WIB.

Setelah mendapatkan laporan, petugas pemadaman kebakaran langsung turun ke lokasi dan berhasil memadamkan api.

“Api sudah berhasil dipadamkan, sekarang petugas masih melakukan pendinginan agar tidak muncul api kembali,” kata Kosrudin.

Kosrudin belum bisa memastikan penyebab kebakaran. Namun berdasarkan keterangan para pegawai, api muncul setelah terjadi kebocoran tabung gas saat sedang mengoperasikan mesin produksi.

“Dugaan sementara, kebakaran akibat kebocoran tabung.” ujarnya.

Menurutnya, tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran itu, tapi peristiwa kebakaran mengakibatkan jalan Jakarta-Serang, tepatnya di Bitung, Kecamatan Cikupa, macet total.

“Alhamdulillah, korban jiwa nihil. Tapi kerugian ditaksir mencapai ratusan juta,” pungkasnya.(RAZ/HRU)

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

BANDARA
Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Senin, 17 November 2025 | 20:51

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melakukan penyesuaian operasional maskapai sebagai bagian dari upaya rebalancing layanan penerbangan domestik di Terminal 1.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill