Connect With Us

Penembakan Eks TNI, Polisi Memasang Garis di Viper Klub Malam Gading Serpong  

Redaksi | Kamis, 15 Oktober 2020 | 13:22

Tampak depan klub malam Viper, Gading Serpong, Kelapa Dua yang terpasang garis polisi, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Redaksi)

TANGERANGNEWS.com-Petugas Kepolisian memasang garis polisi di klub malam Viper, Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang setelah terjadi insiden penembakan sekitar pukul 01.16 WIB terhadap seorang mantan anggota TNI. 

Kapolsek Kelapa Dua AKP Muharram Wibisono mengatakan, pihaknya telah memasang garis polisi. 

“Sudah dipasang garis polisi. Ini harus diluruskan penyebab keributan (anggota densus 88 dengan mantan anggota TNI). Jadi belum dapat dipastikan apakah anggota ini anggota (Kepolisian) atau anggota gadungan atau bisa jadi orang sipil,” kata Kapolsek.

Baca Juga :

Namun, ketika ditanya bisa diketahui dari amunisi yang digunakan oleh tersangka yang mengaku sebagai anggota Densus88 itu, dirinya lantas mengatakan, tidak bisa memberikan keterangan secara pasti karena pemeriksaan masih berlangsung dan ditangani Satuan Reskrim Polres Tangsel. 

“Saya tidak bisa memberikan keterangan yang pasti. Karena pemeriksaan di Satreskrim. Info awal karena ada keributan, tapi silahkan konfirmasi ke Satreskrim,” terangnya. (RED/RAC)

HIBURAN
Diduga Narkoba, Chandrika Chika 'Papi Chulo' Ditangkap Polisi 

Diduga Narkoba, Chandrika Chika 'Papi Chulo' Ditangkap Polisi 

Rabu, 24 April 2024 | 07:56

Selebgram dan Tiktoker cantik yang sempat viral lewat joget Papi Chulo, Chandrika Chika diamankan polisi usai diduga terlibat penyalahgunaan narkoba.

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

TEKNO
Catat, 6 Pekerjaan Ini Tidak Akan Digantikan AI

Catat, 6 Pekerjaan Ini Tidak Akan Digantikan AI

Rabu, 24 April 2024 | 11:25

Perkembangan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) semakin pesat, sehingga banyak orang khawatir akan hilangnya pekerjaan karena kemampuan AI untuk menangani tugas-tugas tertentu.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill