Connect With Us

Seluruh Stadion Mini di Kabupaten Tangerang Disegel Bupati

Faisal Fazri | Selasa, 22 Juni 2021 | 18:40

Stadion Mini Tigaraksa yang berlokasi di Kecamatan Tigaraksa sedang melakukan perawatan rumput lapangan, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Humas Kabupaten Tangerang)

TANGERANGNEWS.com-Seiring dengan meningkatnya kasus COVID-19 di Kabupaten Tangerang saat ini, Pemerintah Kabupaten Tangerang tengah melakukan upaya pencegahan dengan menutup seluruh Stadion Mini yang berada di Kabupaten Tangerang.

Hal itu didasari Surat Edaran Bupati tentang perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro dan mengoptimalkan posko penanganan COVID-19 di wiliyah desa dan kelurahan, Selasa 22 Juni 2021.

Bupati Tangerang Ahmad Zaki Iskandar menginstruksikan kepada seluruh camat untuk menutup sementara kegiatan yang berada di stadion mini.

" Agar para camat mengoptimalkan kembali pengawasan dan penanganan COVID-19, serta menutup seluruh Stadion Mini yang ada di Kecamatan wilayah masing - masing guna mengurangi tingkat perkembngan penyebaran COVId-19," ungkap Zaki. 

Penutupan itu berlaku sejak tanggal 22 Juni hingga 5 Juli 2021.

Langkah tersebut dilakukan guna menekan angka kasus COVID-19 yang saat ini sangat tinggi di beberapa daerah terutama di Kabupaten Tangerang. (RED/RAC)

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill