Connect With Us

Warga Minta Pemkab Tangerang Renovasi Rumah Rusak akibat Puting Beliung

Tim TangerangNews.com | Kamis, 9 Desember 2021 | 10:59

Sebanyak 28 rumah warga Desa Pangejahan, Kecamatan Kronjo, rusak diterjang angin puting beliung. (@TangerangNews / Diskominfo Kab.Tangerang)

TANGERANGNEWS.com–Pemerintah Kabupaten Tangerang diminta membantu merenovasi puluhan rumah warga Desa Pangejahan, Kecamatan Kronjo, yang rusak diterjang angin puting beliung. 

Sebanyak 28 rumah warga Desa Pangejahan rusak akibat angin puting beliung yang terjadi pada Selasa 7 Desember 2021 sore. Delapan rumah dilaporkan rusak berat dan 20 unit lainnya rusak ringan. Meski tak ada korban jiwa, peristiwa tersebut memaksa 30 kepala keluarga (KK) mengungsi ke rumah sanak saudara dan rumah ketua RT. 

Salah satu warga RT 01/02 Desa Pangejahan, Slamet, berharap Pemkab Tangerang bukan hanya memberikan bantuan logistik, tetapi juga dapat segera merenovasi rumah warga yang terdampak angin puting beliung. “Warga berharap bisa segera kembali menempati rumahnya,” kata Slamet, Rabu 8 Desember 2021. 

Slamet mengungkapkan, rumahnya saat ini tidak bisa ditempati lagi. "Atap rumah saya sudah tidak ada, saya mengungsi ke rumah kerabat saya. Allhamdulillah saya dan keluarga selamat dengan kondisi tidak ada luka, walaupun dokumen serta baju tidak sempat saya selamatkan," ujarnya.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan, bencana alam tersebut tidak memakan korban jiwa. Namun, ada 30 KK yang mengungsi karena rumah mereka tak bisa ditempati akibat rusak.

“Kalau untuk bantuan renovasi, kami akan koordinasi dinas terkait yaitu Dinas Perumahan dan Pemukiman, BPBD hanya membantu logistik," tutur Munir.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

BANTEN
Imigrasi Banten Gandeng BP3MI Cegah Pekerja Migran Jadi Korban TPPO

Imigrasi Banten Gandeng BP3MI Cegah Pekerja Migran Jadi Korban TPPO

Selasa, 18 November 2025 | 19:22

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Banten tengah gencar melakukan upaya pencegahan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan Tindak Pidana Penyelundupan Manusia (TPPM).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill