Connect With Us

Toko Elektronik Samping Masjid di Teluknaga Tangerang Ludes Terbakar

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 4 Mei 2022 | 23:16

Toko elektronik di samping Masjid Jami Baitul Rahmat Jalan Raya Kampung Melayu Timur, Teluknaga, Kabupaten Tangerang ludes terbakar, Rabu 4 Mei 2022 malam. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Toko elektronik di samping Masjid Jami Baitul Rahmat Jalan Raya Kampung Melayu Timur, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang ludes terbakar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi pada Rabu 4 Mei 2022 sekitar pukul 21.00 WIB.

"Iya, betul. Sudah padam," ujar Kapolsek Teluknaga AKP Darma Adi Waluyo saat dikonfirmasi Rabu malam.  Insiden kebakaran tersebut langsung mendapatkan penanganan dari tim pemadam kebakaran Kabupaten Tangerang setelah menerima informasi.

 

"Sementara tidak (merembet ke yang lainnya)," kata Kapolsek. Saat kebakaran, keadaan toko elektronik ini tidak berpenghuni karena pemiliknya sedang libur. Kapolsek menyebut belum diketahui pemicu kebakaran ini.

 

"Masih belum diketahui (pemicunya)," ungkapnya. Tidak ada korban luka maupun jiwa akibat kebakaran ini. Lalu, kerugiaan materil pun belum dapat ditaksir. Saat ini, petugas telah membentangkan garis 'police line' di lokasi kejadian.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

KAB. TANGERANG
Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Sabtu, 8 November 2025 | 21:40

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Kabupaten Tangerang menyampaikan bahwa dua aparatur sipil negara (ASN) yang tengah menjalani proses pemberhentian masih tetap menerima gaji sampai keputusan resmi pemecatan dikeluarkan.

KOTA TANGERANG
Tekan Risiko Banjir, Sachrudin Tinjau Normalisasi Kali Angke dan Kali Wetan 

Tekan Risiko Banjir, Sachrudin Tinjau Normalisasi Kali Angke dan Kali Wetan 

Senin, 10 November 2025 | 13:11

Wali Kota Tangerang Sachrudin meninjau langsung progres normalisasi Sungai Kali Angke di Karang Tengah dan Kali Wetan di Cipondoh, Jumat, 7 November 2025, lalu.

WISATA
Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Jumat, 7 November 2025 | 20:19

Gading Serpong punya destinasi kuliner baru yang siap menggoyang lidah para pecinta makan enak. Nama tempatnya Taman Rasa.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill