Connect With Us

Pasca Lebaran, Kabupaten Tangerang Diprediksi Diserbu 30.000 Pendatang Baru

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 20 Mei 2022 | 14:11

Stand PT Pan Brother TBK di penuhi oleh para pencari kerja di Job Fair 2018 di Mall Metropolis Town Square, Kota Tangerang. (TangerangNews.com/2018 / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS..com-Dinas Pendudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tangerang memprediksi akan ada sebanyak 30.000 pendatang baru yang datang ke wilayah tersebut pasca Lebaran 2022.

Kedatangan mereka diketahui dari permohonan pembuatan e-KTP baru di Kantor Disdukcapil. "Untuk peningkatan jelas ada untuk pembuatan dokumen pendudukan," ujar Kepala Disdukcapil Kabupaten Tangerang Cikiwi R Inton, seperti dilansir dari Warta Kota, Kamis 19 Mei 2022.

Adapun jumlah pendatang baru tersebut meningkat dibanding tahun sebelumnya. Pada tahun 2019 itu penduduk yang datang ke Kabupaten Tangerang mencapai 25.000 sampai 35.000. Lalu, pada 2020 dimana terjadi pandemi Covid-19 jumlahnya agak sedikit berkurang hanya sekitar 27.000.

"Nah, 2021 menurun lagi 25.000 karena Covid ada pembatasan," ungkap Inton.

Pada tahun ini, pihaknya memprediksi kedatangan warga baru ke Kabupaten Tangerang akan lebih meningkat lagi melebihi 30.000. 

Kepala Seksi Identitas Disdukcapil Kabupaten Tangerang Nuryadi, mengatakan para pendatang baru itu kebanyakan didominasi para pekerja yang datang dari wilayah luar Kabupaten Tangerang. 

Saat ini, data pendatang baru yang tercatat baru didapat dari dua wilayah, yakni Kecamatan Rajeg dan Kecamatan Pasar Kemis. Kebanyakan mereka datang untuk menari pekerjaan.

"Paling banyak itu daerah Rajeg dan Pasar Kemis. Mereka di sini hanya kerja, atau mungkin pendidikan jadi mereka belum mengurus. Tapi kebanyakan mereka kerja," katanya.

Kepala Bidang Pelayanan Kependudukan Disdukcapil Kabupaten Tangerang Hedi Mochamad Hertadi mengatakan rekor pencetakan e-KTP baru itu terjadi pasca Hari Raya Idul Fitri 2022. 

"Yang jelas saja kemarin Rabu (18 Mei 2022) sehari dari warga yang bersangkutan membuat dokumen kependudukan khususnya KTP itu 1.000 lebih se-Kabupaten Tangerang," ucapnya.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KOTA TANGERANG
Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:16

Polres Metro Tangerang Kota mengungkap fakta bahwa konsumsi obat-obatan keras jenis Tramadol dan Hexymer kerap dijadikan dorongan nyali bagi para remaja di Tangerang untuk tawuran.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill