Connect With Us

Incar Predikat Layak Anak, Kabupaten Tangerang Terapkan Kelana dan Dekela

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 16 November 2022 | 09:48

Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kabupaten Tangerang persiapan pelaksanaan penilaian Evaluasi Kabupaten/Kota Layak Anak, Rabu 16 November 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menerapkan program Pembinaan Kecamatan Layak Anak (Kelana) dan Pembinaan Desa/Kelurahan Layak Anak (Dekela).Hal ini dalam rangka persiapan pelaksanaan penilaian Evaluasi Kabupaten/Kota Layak Anak seluruh Indonesia di Tahun 2023.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kabupaten Tangerang Asep Suherman mengatakan, melalui program ini pihaknya berupaya membangun inisiatif hingga tingkat desa yang mengarah pada upaya transformasi konsep hak anak ke dalam kebijakan, program dan kegiatan, untuk menjamin terpenuhinya hak anak di Kabupaten Tangerang.

"Semoga gugus tugas tingkat Kecamatan dan Desa/Kelurahan dapat mendukung secara penuh dalam mewujudkan Kelana dan Dekela secara optimal, untuk mendukung penilaian Evaluasi Kabupaten/Kota Layak Anak oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak setiap tahunnya," jelasnya, Rabu 16 November 2022.

Kepala Bidang Peningkatan Kualitas Hidup Anak Pada DPPPA Kabupaten Tangerang R Tati Haryati menyebutkan Pemkab telah menetapkan Kelana sampai tahun 2021 sebanyak 25 Kecamatan.

Untuk Tahun 2022 ini ada sebanyak empat Kecamatan yaitu Kecamatan Kronjo, Kresek, Gunung Kaler dan Mekar Baru. Jadi pada tahun 2022 ini sudah semua kecamatan menjadi Kecamatan Layak Anak.

"Adapun pada tingkat Desa/Kelurahan yang sudah ditetapkan sebagai Dekela sebanyak 145. Kami berharap dapat menetapkan kembali Dekela di wilayah masing-masing," ungkapnya.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

NASIONAL
Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Rabu, 24 April 2024 | 12:17

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat resmi menetapkan pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill