Connect With Us

KPU Kota Tangerang Mulai Terima Logistik Pemilu

Dira Derby | Sabtu, 28 Desember 2013 | 23:07

KPU Kota Tangerang Mulai Terima Logistik Pemilu (Dens Bagoes Irawan / TangerangNews)


 
TANGERANG–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang mulai menerima logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 Sabtu (28/12). Logistik yang pertama kali diterima KPU setempat adalah sampul cokelat yang diterima dari KPU Provinsi Banten.
 
Adapun jenis sampul cokelat yang telah diterima KPU terdiri dari delapan jenis sampul, dengan rincian, satu lembar sampul II.S1 DPR, satu lembar sampul II.S1 DPD, satu lembar sampul II.S1 DPRD Provinsi, satu lembar sampul II.S1 DPRD Kota, serta masing-masing sebanyak 12.876 lembar sampul II.S2 DPR, sampul II.S2 DPD, sampul II.S2 DPRD Provinsi, dan sampul II.S2 DPRD Kota.
 
Ketua Divisi Umum Keuangan dan Logistik Nurhalim mengatakan, secara bertahap logistik Pemilu 2014 untuk wilayah Kota Tangerang akan terus dikirim sesuai dengan kebutuhannya.
 
“Yang pertama kali dating sampul model II.S1 dan sampul model II.S2. Total seluruh sampul yang dikemas dalam 300 dus lebih telah kami terima, Sabtu (28/12) pagi,” jelasnya.
 
Selanjutnya, kata Nurhalim, logistik lainnya akan dikirimkan oleh KPU Provinsi. “Rencananya, Senin (31/12), kotak dan bilik akan dikirim ke KPU Kota Tangerang dari Provinsi Banten. Kotak dan bilik yang dikirimkan ini merupakan kotak dan bilik kardus sekali pakai,” jelasnya.
 
Bersamaan dengan pengiriman logistik Pemilu, KPU Kota Tangerang juga akan diundang untuk menggelar rapat koordinasi terkait dengan pendistribusian dan kebutuhan logistik Pemilu 2014 di KPU Provinsi Banten pada Senin (28/12), mendatang.
 
“Kami upayakan sebaik mungkin, urusan logistik bisa datang bisa lengkap sesuai dengan waktu yang sudah dijadwalkan,” tandasnya.
 
 
TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

TEKNO
Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Jumat, 12 April 2024 | 14:02

Aplikasi perpesanan WhatsApp kembali mengeluarkan fitur terbaru, Jumat, 12 April 2024.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill