Connect With Us

Cegah Penularan Penyakit, Petugas Sampah Diperiksa Kesehatannya

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 11 April 2014 | 19:41

Arief saat menyapa petugas kebersihan Kota Tangerang Jumat (11/4) (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

 
TANGERANG-Sebayak 200 petugas pegangkut sampah Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Tangerang dicek kesehatannya, Jumat (11/4). Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi adanya penyakit yang diderita petugas karena bersinggungan langsung dengan sampah di TPA Rawa Kucing, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang.
 
Kepala DKP Kota Tangerang Ivan Yudianto mengatakan, pemeriksaan dilakukan untuk mengecek kondisi kesehatan para petugas yang setiap hari bergumul dengan sampah yang dapat menyebabkan bebagai penyakit. Tak hanya petugas DKP, para pemulung di TPA Rawa Kucing juga turut diperiksa.
 
"Jumlah total petugas kita ada 1500, saat ini diperiksa 200 orang dulu.Pemeriksaan kesehatan ini baru pertama kali dilakukan, rencananya akan dilakukan secara rutin selama satu bulan sekali," katanya.
 
Menurutnya Ivan, berbagai penyakit bisa saja menyerang kesehatan mereka seperti TBC, penyakit kulit dan diare. Pihaknya tidak ingin ada petugas yang telah terjangkit dan kondisinya semakin parah karena tidak diketahui. "Jangan sampai dibiarkan, tau-tau sudah kronis," tukasnya.
 
Jika ada petugas atau pemulung yang ke depan diketahui penyakit, mereka akan langsung dibawa untuk dirawat di RSUD Kota Tangerang. "Kalau mereka masuk sebagai program multiguna, akan dirawat gratis," papar Ivan.
 
KOTA TANGERANG
Daftar Harga Sembako Pangan Pasca Lebaran 2024 di Kota Tangerang

Daftar Harga Sembako Pangan Pasca Lebaran 2024 di Kota Tangerang

Kamis, 18 April 2024 | 09:41

Sejumlah harga sembako di pasar-pasar tradisional Kota Tangerang mengalami penyesuaian usai Lebaran 2024 atau Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah.

TANGSEL
Warga Muncul Tangsel Demo Tolak Penutupan Akses Jalan Raya Puspitek, Bakal Gugat BRIN

Warga Muncul Tangsel Demo Tolak Penutupan Akses Jalan Raya Puspitek, Bakal Gugat BRIN

Kamis, 18 April 2024 | 14:22

Ratusan warga di Kelurahan Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, menggelar aksi demo soal penutupan Jalan Raya Puspiptek arah Gunung Sindur oleh Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN), Kamis 18 Apri 2024.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill