Connect With Us

Tangerang Cerdas sasar berantas kemiskinan

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 2 Desember 2014 | 19:00

Tangerang Cerdas (Istimewa / TangerangNews)

TANGERANG-Guna mengurangi angka kemiskinan di tahun 2015, Pemerintah Kota Tangerang akan terus melakukan berbagai program yang sasarannya difokuskan untuk keluarga miskin. Salah satu program yang sedang dilakukan Pemkot yakni program Tangerang Cerdas.
 
Program ini dapat membantu masyarakat dalam hal pendidikan. Selain itu, Pemkot juga tetap berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada seluruh masyarakat kota Tangerang.
 
"Program ini akan terlaksana dengan baik, bila kita selalu bekerja untuk masyarakat dan konsisten mengentaskan kemiskinan,"ujar Wakil Wali Kota Tangerang H Sachrudin.
 
Dikatakannya bahwa berdasarkan hasil verfikasi basis data terpadu, pendataan program perlindungan sosial (PPLS) tahun 2011 Kota Tangerang bahwa angka kemiskinan tercatat 59.321 kepala rumah tangga atau 232.220 jiwa. Jumlah tersebut sama dengan 5,3 persen dari jumlah penduduk Kota Tangerang pada saat itu.
 
Dengan data tersebut, Wakil Wali Kota berharap angka kemiskinan dapat ditekan dan ditanggulangi dengan melibatkan seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang terintegrasi dan fokus pada program kerja yang berbasis pada kepentingan masyarakat.
 
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Ahmad Lutfi mengatakan, salah satu bentuk program Tangerang Cerdas adalah bantuan terhadap siswa kurang mampu untuk tingkat SD, SMP, SMA/SMK di sekolah negeri dan swasta.
 
"Bantuan tersebut berupa dana yang terbagi dalam dana Bantuan Biaya Personil Pribadi dan dana bantuan SPP," katanya.
 
Adapun untuk biaya personel pribadi besaran bantuannya disesuaikan dengan jenjang pendidikan, yakni untuk tingkat SD/MI sebesar Rp 80 Ribu/bulan, untuk tingkat SMP/MTs : Rp 100 ribu/bulan, dan untuk tingkat SMA/MA/SMK sebesar Rp200 ribu/bulan. Sedangkan untuk Biaya SPP tingkat SD/MI sebesar Rp 40 Ribu/bulan, SMP/MTS sebesar Rp 75 ribu/Bulan, serta SMA/MA/SMK : Rp 150 ribu/bulan.
 
"Pemerintah Kota Tangerang telah mendistribusikan secara dana bantuan program Tangerang Cerdas tersebut kepada ke 14.257 siswa/siswi sejak bulan November 2014," katanya.(ADV)
TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

KAB. TANGERANG
Belum Ada Bantuan, Korban Banjir Perumahan Taman Cikande Dirikan Posko Sendiri

Belum Ada Bantuan, Korban Banjir Perumahan Taman Cikande Dirikan Posko Sendiri

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:09

Warga Perumahan Taman Cikande, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, berinisiatif membangun sendiri posko sebagai dapur umum dan tempat pengungsian secara swadaya akibat banjir yang terjadi pada Rabu 14 Januari 2026.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill